Update Baru Bikin Gamer Payday 2 Mengamuk

Reading time:
October 16, 2015
payday2

Sebuah konsep yang sudah lama diimpikan gamer, diracik menjadi game multiplayer yang cukup menyenangkan, dan berhasil membangun basis fans yang setia – kisah singkat inilah yang mewarnai game racikan Overkill Software – Payday. Kesempatan untuk menjadi kelompok kriminal terorganisir yang merampok bank dan melawan polisi layaknya film-film sekelas Hollywood jadi daya tarik utama, sekaligus formula dasar yang juga membuat sang seri sekuel – Payday 2 terhitung sukses di pasaran. Overkill sendiri bisa dibilang konsisten mengeksploitasi game ini lewat serangkaian DLC misi dan kosmetik yang dijual dengan harga terpisah. Namun komunitas Payday 2 tampaknya sudah mulai muak dengan skema seperti ini, apalagi dengan update terbaru yang disuntikkan Overkill hari ini!

Crimefest dijanjikan sebagai update konten selama 10 hari ke depan yang bisa dinikmati oleh semua gamer Payday 2 tanpa terkecuali. Namun kekecewaan sudah muncul sejak hari pertama. Overkill memang menawarkan item gratis berupa “Brankas” yang memuat serangkaian skin keren untuk digunakan di senjata Anda. Berita buruknya? Semua Brankas ini hanya bisa dibuka dengan “Drill” yang berfungsi tak ubahnya kunci. Berita yang lebih buruknya lagi? Seperti yang bisa diprediksi, Drill ini hanya bisa dibeli dengan menggunakan uang nyata saja. Seperti sistem yang disuntikkan  Valve di CS: GO, Overkill mematok harga tertentu untuk setiap Drills ini, walaupun tak menutup kesempatan untuk melakukan trading dengan sesama gamer Payday 2 yang lain.

Memperkenalkan sistem ala CS: GO, ragam skin baru senjata Payday 2 kini tersimpan di dalam brankas yang bisa didapatkan secara acak. Berita buruknya? Anda harus membeli
Memperkenalkan sistem ala CS: GO, ragam skin baru senjata Payday 2 kini tersimpan di dalam brankas yang bisa didapatkan secara acak. Berita buruknya? Anda harus membeli “Drills” dengan uang nyata sebagai kunci untuk membuka brankas-brankas tersebut.
Parahnya lagi? Beberapa skin dari brankas ini tak sekedar kosmetik unik, tetapi juga menambahkan boost status tertentu bagi senjata.
Parahnya lagi? Beberapa skin dari brankas ini tak sekedar kosmetik unik, tetapi juga menambahkan boost status tertentu bagi senjata.

Yang lebih parahnya lagi? Beberapa skin senjata yang memiliki kelas “Legendary” ternyata tak hanya akan mengubah tampilan senjata Anda saja, tetapi juga menambah status tertentu pada senjata tersebut. Skema yang tak berbeda dengan konsep “Pay to Win” walaupun efeknya tak seberapa signifikan.

r/paydaytheheist di Reddit - salah satu komunitas terbesar Payday 2 pun mengamuk.
r/paydaytheheist di Reddit – salah satu komunitas terbesar Payday 2 pun mengamuk.
Beberapa meneriaki Overkill yang kini terlihat
Beberapa meneriaki Overkill yang kini terlihat “munafik” setelah sempat sesumbar di tahun 2013 silam, bahwa mereka tidak akan pernah menyuntikkan microtransactions.

Hal ini tentu saja membuat banyak gamer Payday 2 mengamuk, termasuk di salah satu komunitas terbesarnya – r/paydaytheheist di Reddit. Ini menjadi semacam pengkhianatan yang brutal mengingat Overkill sempat sesumbar bahwa mereka tidak akan pernah menyuntikkan fitur microtransactions sama sekali di tahun 2013 silam. Protes mengemuka keras dan beberapa gamer veteran bahkan mulai menghapus data game ini dari library Steam mereka.

Bagaimana dengan Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda – gamer setia Payday 2 yang merasa kecewa dengan update hari pertama Crimefest kali ini?

Load Comments

PC Games

February 6, 2024 - 0

Menjajal Honkai Star Rail 2.0: Selamat Datang di Penacony, Semoga Mimpi Indah! 

Honkai Star Rail akhirnya memasuki versi 2.0 dengan memperkenalkan dunia…
December 14, 2023 - 0

Menjajal Prince of Persia – The Lost Crown: Kini Jadi Metroidvania!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh 5 jam pertama Prince of…
December 13, 2023 - 0

JagatPlay: Menikmati Festival Kenangan Teyvat Genshin Impact di Jakarta!

Seperti apa keseruan yang ditawarkan oleh event Festival Kenangan Teyvat…
December 7, 2023 - 0

Preview Zenless Zone Zero (ZZZ) Closed Beta 2: HoYoVerse Naik Level!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh masa closed beta 2 Zenless…

PlayStation

March 27, 2024 - 0

Menjajal DEMO Stellar Blade: Sangat Berbudaya!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh demo Stellar Blade ini? Mengapa…
March 22, 2024 - 0

Review Rise of the Ronin: Jepang Membara di Pedang Pengembara!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Rise of the Ronin ini?…
March 21, 2024 - 0

JagatPlay: Wawancara Eksklusif dengan Yosuke Hayashi dan Fumihiko Yasuda (Rise of the Ronin)!

Kami sempat berbincang-bincang dengan Yosuke Hayashi dan Fumihiko Yasuda terkait…
March 19, 2024 - 0

Review Unicorn Overlord: Kuda, Tahta, Wanita!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Unicorn Overlord ini? Mengapa kami…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…