Jagat Play 
  • HOME
  • CHANNELS
    • PC
    • PlayStation
    • Nintendo
    • Gaming Gear
    • Top List
    • Time Machine
  • JAGAT NETWORKS
    • JAGAT REVIEW
    • JAGAT GADGET
    • JAGAT OC
    • JAGATREVIEW.TV
  • CONTACT US
  • SEARCH
Jagat Play
  • Home
  • News
  • Home
  • News
News April 6, 2017 Author: Pladidus Santoso

Akhirnya, Detail Project Scorpio Mengemuka!

Permintaan game yang semakin berat memang membuat produsen konsol untuk mengambil kebijakan yang tak pernah ada mereka lakukan di generasi sebelumnya. Benar sekali, melepas iterasi baru dengan performa yang lebih kuat. Sony mengawalnya dengan Playstation 4 Pro, sebuah konsol yang ditargetkan untuk mampu menjalankan game-game di resolusi 4K dan HDR untuk visualisasi lebih baik. Sementara di sisi lain, Microsoft siap bersaing dengan proyek yang mereka namakan sebagai Project Scorpio, produk yang siap menyandang predikat sebagai konsol terkuat yang pernah ada. Setelah sempat jadi misteri, detailnya akhirnya dibuka.

Adalah tim teknis dari Eurogamer – Digital Foundry yang berkesempatan untuk berkunjung ke markas Microsoft untuk berhadapan dengan apa yang tengah dipersiapkan Microsoft saat ini. Keahlian teknis mereka memberikan insight perdana soal kemampuan apa yang ditawarkan oleh Project Scorpio. Secara garis besar, ada dua kesimpulan yang bisa Anda ambil: Microsoft memenuhi janji spesifikasi yang sempat mereka lemparkan sebelumnya dan memastikan kekuatan yang lebih tinggi dibandingkan Playstation 4 Pro.

Laporan eksklusif Digital Foundry akhirnya membuka detail kemampuan konsol terbaru Microsoft.
Laporan eksklusif Digital Foundry akhirnya membuka detail kemampuan konsol terbaru Microsoft.
Informasi langsung dari Digital Foundry memastikan bahwa Project Scorpio berhasil memenuhi janji mereka sebelumnya, dan berakhir lebih kuat dibandingkan PS4 Pro.
Informasi langsung dari Digital Foundry memastikan bahwa Project Scorpio berhasil memenuhi janji mereka sebelumnya, dan berakhir lebih kuat dibandingkan PS4 Pro.

Digital Foundry juga melepas spesifikasi CPU, GPU, dan RAM baru yang akan diusung oleh Project Scorpio. Peningkatan hingga puluhan persen ditawarkan di sana. Namun modifikasi hardware yang dilakukan Microsoft untuk SoC yang mereka sebut sebagai Scorpio Engine lah yang menjadi kunci. Optimalisasi dan efisiensi yang lebih baik bahkan diklaim bisa membuat game-game berbasis DirectX 12 bekerja mulus dengan kebutuhan CPU setengah lebih rendah.Tak hanya itu saja, perangkat keras ini juga didesain untuk bisa bisa beradaptasi dengan kebutuhan spesifik dalam pemograman game itu sendiri.

Tech demo engine Forza dari Microsoft memastikan bahwa Project Scorpio mampu menangani game racing ini di resolusi natif 4K dengan hanya workload GPU sekitar 60-70%, menyisakan ruang ekstra untuk dioptimalkan.
Tech demo engine Forza dari Microsoft memastikan bahwa Project Scorpio mampu menangani game racing ini di resolusi natif 4K 60fps dengan hanya workload GPU sekitar 60-70%, menyisakan ruang ekstra untuk dioptimalkan.

Yang menarik? Microsoft juga berkomitmen untuk memastikan Project Scorpio juga akan bisa dinikmati oleh gamer yang masih belum beralih ke monitor 4K. Mereka menjamin bahwa game-game yang dirilis akan selalu mendapatkan proses supersampling jika dimainkan di monitor dengan resolusi lebih rendah untuk visualisasi yang lebih optimal.

Anda yang tertarik untuk memahami sisi teknis Project Scorpio itu sendiri bisa menuju ke sini, sementara Anda (yang seperti kami) termasuk awam untuk masalah teknis bisa menuju ke sini. Microsoft masih belum angkat bicara soal harga atau ketersediaannya.

Tags: gamingnews, microsoft, project scorpio, xbox one
  • Tweet
  • Share 0
  • Reddit
  • Email
Comments
RANDOM ARTICLES

Kura-Kura Ninja Unjuk Aksi di Injustice 2

Jika kita berbicara soal salah satu tren yang tengah “giat” digalakkan oleh genre fighting saat ini, maka kita tidak
continue

Akhirnya, CPY Bobol Denuvo Assassin’s Creed Origins!

Pertempuran tanpa henti, dengan dua kekuatan yang sepertinya dengan tegas menolak untuk berkompromi.

Minta Karyawan Tulis Review Positif, Steam Putuskan Hubungan dengan Publisher

Berbeda dengan industri game dalam skala besar yang namanya sudah begitu populer dengan produk yang tidak pernah ketinggalan diberitakan
continue

Metal Gear Survive “Larang” Gamer PDKT di Dalam Game

elamat datang di salah satu berita teraneh yang akan Anda temukan minggu ini, atau semoga, di sepanjang tahun 2018
continue



JAGAT REVIEW
  • T-elos Xenosaga Juga Tuju Xenoblade Chronicles 2
  • Hacker Sebut Exploit Terbaru Nintendo Switch Tidak Bisa di-Patch
  • Hands-On Motherboard Gigabyte B360M AORUS Gaming 3
  • Detroit: Become Human Rampung
  • Tak Cuma Zenfone Max Pro M1, ASUS Luncurkan Zenfone 5Q Dengan Empat Kamera Dan NFC
  • JagatPlay: Menjajal Detroit: Become Human – 2 Jam Pertama!
  • Beberapa Dev. Rayakan Rilis God of War
  • Shadow of the Tomb Raider Akan Unjuk Gameplay Minggu Ini
LATEST NEWS
  • JagatPlay: Menjajal Detroit: Become Human – 2 Jam Pertama!
  • Beberapa Dev. Rayakan Rilis God of War
  • Shadow of the Tomb Raider Akan Unjuk Gameplay Minggu Ini
  • Square Enix Ingin FF VII Remake Lampaui Versi Original
  • God of War Jadi Rilis Tersukses Franchise di Inggris
  • Valve Beli Dev. Firewatch
  • Emulator PS3 untuk PC Mulai Jalankan The Last of Us
  • Nintendo Labo tiba di Indonesia, Dijual 1,8 Juta Rupiah!
  • Review Monitor LG27UK600-W: 4K HDR10 Super Menggoda!
  • God of War Unjuk Prototype dari Tahun 2015
  • Multiplayer Call of Duty: Black Ops 4 Akan Mirip Overwatch?
  • Summer Lesson: Allison & Chisato Versi Inggris Tetapkan Jendela Rilis
JP ON FACEBOOK
POPULAR ARTICLES
  • JagatPlay: Menjajal Detroit: Become Human – 2 Jam Pertama!
  • Beberapa Dev. Rayakan Rilis God of War
  • Hacker Sebut Exploit Terbaru Nintendo Switch Tidak Bisa di-Patch
  • Yandere Simulator – Hancurkan Semua Wanita Perebut Hati Senpai
  • Emulator PS3 untuk PC Mulai Jalankan The Last of Us
  • Shadow of the Tomb Raider Akan Unjuk Gameplay Minggu Ini
  • Square Enix Ingin FF VII Remake Lampaui Versi Original
  • 20 Game Terbaik Playstation 1 Sepanjang Masa!
  • Review God of War: Babak Baru yang Mengagumkan!
  • Detroit: Become Human Rampung

Jagat Review

Hosting provided by

Jagat Review
PT. Jagat Genta Teknologi
Jl. Pal Putih No. 192A
Kramat, Senen
Kota Jakarta Pusat
Jakarta - 10450
Indonesia

© PT. Jagat Genta Teknologi | 2010-2018