Jagat Play 
  • HOME
  • CHANNELS
    • PC
    • PlayStation
    • Nintendo
    • Gaming Gear
    • Top List
    • Time Machine
  • JAGAT NETWORKS
    • JAGAT REVIEW
    • JAGAT GADGET
    • JAGAT OC
    • JAGATREVIEW.TV
  • CONTACT US
  • SEARCH
Jagat Play
  • Home
  • News
  • Home
  • News
News December 13, 2017 Author: Pladidus Santoso

Soul Calibur VI Adalah Seri Reboot

5 tahun vakum dan akhirnya kembali, sambutan gamer terhadap pengumuman Soul Calibur VI yang dilakukan Bandai Namco di panggung The Game Awards 2017 kemarin berakhir positif. Setelah kesuksesan Tekken 7 tahun ini, Soul Calibur memang menjadi pilihan paling rasional, apalagi mengingat ia masih belum pernah dirilis di platform generasi terkini. Namun bagi gamer penggemar Soul Calibur, ada yang aneh dengan teaser pertama yang ia lepas. Dua karakter ikoniknya terlihat begitu muda dan segar terlepas dari fakta bahwa seri ini mengusung angka “VI” di dalamnya. Padahal di seri kelima mereka sudah terlihat cukup tua. Apa yang terjadi?

Setelah sempat dirudung misteri, Bandai Namco akhirnya angkat bicara. Dalam wawancara terbarunya dengan majalah game Jepang – Famitsu, sang producer – Motohiro Okubo, production producer – Michinori Ozawa, dan director – Yoshiyuki Takahashi berbagi banyak detail baru terkait Soul Calibur VI dan proses pengembangan yang berjalan di belakang layar. Salah satu konfirmasi terpenting? Bahwa terlepas dari angka yang berlanjut, seri ini memang diposisikan sebagai sebuah game reboot. Apa saja informasi yang mereka bagi? Ini dia:

Tim Soul Calibur berbagi banyak detail baru terkait seri keenamnya, yang akan diposisikan sebagai seri reboot.
  • Proses pengerjaan seri ini dilakukan atas dua alasan: ulang tahun ke-20 Soul Calibur sebagai franchise dan fakta bahwa belum ada game fighting berbasis senjata di platform generasi terkini.
  • Kata kunci dari seri ini adalah “Reboot”.
  • Bandai Namco ini gamer mengenal dunia dan cerita dari seri pertama Soul Calibur. Mereka berharap pendekatan ini tidak hanya akan menarik pemain baru saja, tetapi juga pemain lama.
  • Era Soul Calibur yang mengambil tahun 1586 sebenarnya menyisakan banyak cerita yang belum selesai.
  • Akan ada karakter baru di dalamnya. Ia juga akan berperan penting dalam cerita.
  • Akan ada karakter tamu. Belum ada detail lebih lanjut.
  • Basis gameplay yang berkisar pada kemampuan untuk melakukan serangan vertikal, horizontal, dan berlari ke arah musuh tidak berubah.
  • Kemudahan bermain dan pergerakan karakter disesuaikan untuk memastikan game ini bisa dinikmati siapapun.
  • Reversal Edge dapat digunakan untuk melakukan counter sebagian besar jenis serangan. Menguasai Reversal Edge bahkan cukup untuk membuat gamer pemula untuk membaca gerak pemain yang sudah kawakan.
  • Soul Calibur VI akan menghasilkan pertarungan yang menyenangkan dengan sistem satu tombol.
  • Critical Edges juga akan kembali. Berbeda dengan seri kelima dimana gerakan ini susah dieksekusi, ia akan disederhanakan di Soul Calibur VI.
  • Akan ada sistem bernama Soul-Charge, yang akan punya hubungan dengan Critical Edge. Gauge Soul-Charge bisa digunakan untuk memperkuat serangan dalam waktu tertentu. Teknik serangan yang eksklusif dalam kondisi menggunakan bar ini  juga dipersiapkan.
  • Sistem “Lethal Hit” juga diusung dan berharap bisa digunakan oleh para pemain kawakan. Dengan menggunakan teknik spesial tertentu, dengan kondisi khusus yang terpenuhi, Anda bisa menghasilkan kombo kuat yang akan muncul dalamefek slow motion. Serangan bisa menghancurkan pakaian musuh.
  • Jika celana Mitsurugi hancur, maka Anda bisa melihat ia hanya mengenakan kain saja untuk menutupi daerah vital. Sementara untuk Sophitia, aksesoris rambutnya juga bisa hancur untuk memperlihatkan gaya rambut berbeda.
  • Guard Impacts kini bisa digunakan tanpa menghabiskan bar power.
  • Akan ada tutorial mode.
  • Akan ada mode penciptaan karakter. Sayangya, mereka belum bisa berbagi lebih jauh terkait fitur yang satu ini.
  • Proses pengembangan saat ini sudah berjalan sekitar 70%.

Soul Calibur VI sendiri rencananya akan dirilis pada tahun 2018 mendatang, masih tanpa tanggal pasti, untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Bagaimana dengan Anda sendiri? Tertarik dengan game yang satu ini?

Source: Gematsu

Tags: bandai namco, fighting, gamingnews, pc, playstation 4, soul calibur vi, unreal engine 4, xbox one
  • Tweet
  • Share 0
  • Reddit
  • Email
Comments
RANDOM ARTICLES

Jumlah Pemain Metal Gear Survive PC Lebih Rendah 92% Dibandingkan MGS V

Banyak gamer yang berbagi satu pendapat yang sama – bahwa game terbaru yang ditawarkan oleh Konami – Metal Gear
continue

Pencipta Sonic Bergabung ke Square Enix

Sonic the Hedgehog, Anda tidak akan bisa dibilang gamer jika belum pernah mendengar atau melihat sosok ikonik yang satu
continue

Shenmue III Lepas Beberapa Screenshot Terbaru

Dari sebuah franchise yang seri kelanjutannya sudah begitu diimpikan dan dinginkan, menjadi kenyataan yang kini tinggal menunggu waktu untuk
continue

Andy Serkis Perlihatkan Canggihnya Render Wajah Unreal Engine 4

Semakin kuat performa yang ditawarkan oleh komponen di dalam teknologi yang kita nikmati saat ini, semakin banyak hal yang
continue



JAGAT REVIEW
  • MSI Perkenalkan Lini Gaming Rig Andalan Terbaru Mereka
  • Short Test: Ryzen 7 2700X di B350 vs X370 vs X470
  • Nintendo Labo tiba di Indonesia, Dijual 1,8 Juta Rupiah!
  • Direct Release: Prosesor Desktop AMD Ryzen™ Generasi kedua Memberikan Performa Komputasi Terbaik di Kelasnya
  • Direct Release: SHAREit Tawarkan Solusi Konektivitas Sempurna
  • Bench Log: Gigabyte Z370N WiFi – 2 DIMM DDR4 Memory Overclocking
  • Samsung Hadirkan Flip, Digital Flip Chart untuk Solusi Meeting Lebih Fleksibel
  • Review Monitor LG27UK600-W: 4K HDR10 Super Menggoda!
LATEST NEWS
  • Tim Bola – Paris Saint Germain (PSG) Investasi di Tim DOTA 2 China
  • Serious Sam 4 Diumumkan!
  • Yoko Taro Jelaskan Alasan Desain Gameplay Berulang NieR: Automata
  • The Crew 2 Perlihatkan Gameplay 12 Menit
  • Battlefield V Juga Siapkan Mode Battle-Royale?
  • Konami Hentikan Kerjasama dengan UEFA
  • Lewat Skin, Minecraft Diserang Malware Penghapus Data
  • Monster Hunter World Umumkan Elder Dragon Baru – Kulve Taroth
  • Call of Duty: Black Ops 4 Akan Buang Mode Campaign?
  • Dauntless Masuk Open Beta Bulan Depan
  • Bioware Janji Anthem Tetap Fokus di Cerita
  • 10 Makhluk Mitologi Norse Paling Mengagumkan!
JP ON FACEBOOK
POPULAR ARTICLES
  • Review Monitor LG27UK600-W: 4K HDR10 Super Menggoda!
  • Nintendo Labo tiba di Indonesia, Dijual 1,8 Juta Rupiah!
  • God of War Unjuk Prototype dari Tahun 2015
  • Review God of War: Babak Baru yang Mengagumkan!
  • Dev. God of War Menangis Terharu Melihat Respon Positif Gamer
  • 20 Game Terbaik Playstation 1 Sepanjang Masa!
  • 10 Makhluk Mitologi Norse Paling Mengagumkan!
  • Multiplayer Call of Duty: Black Ops 4 Akan Mirip Overwatch?
  • 70 Nama Karakter Game Teraneh Setelah Di-Indonesia-kan!
  • Summer Lesson: Allison & Chisato Versi Inggris Tetapkan Jendela Rilis

Jagat Review

Hosting provided by

Jagat Review
PT. Jagat Genta Teknologi
Jl. Pal Putih No. 192A
Kramat, Senen
Kota Jakarta Pusat
Jakarta - 10450
Indonesia

© PT. Jagat Genta Teknologi | 2010-2018