Final Fantasy VII Remake Lepas Trailer Baru, Perlihatkan Summon!

Reading time:
September 11, 2019

Ketika Square Enix memastikan proses remake untuk Final Fantasy VII – salah satu game JRPG terpopuler mereka, banyak gamer dan fans yang bimbang. Ada rasa khawatir bahwa Square Enix akan mampu menangkap sensasi magis yang sama, apalagi di tengah konfirmasi bahwa ia akan dilepas dalam bentuk Chapter untuk memfasilitasi ceritanya yang panjang. Namun pelan tapi pasti, Square Enix tampakya menemukan cara untuk mengikis keraguan tersebut. Setelah sempat memperlihatkan Tifa di E3 2019 kemarin, kini giliran tokoh antagonis Shinra dan organisasi rahasianya – Turks yang jadi highlight untuk TGS 2019. Berita baiknya? Itu bukan satu-satunya yang mereka perlihatkan.

Memenuhi janji yang sempat mereka telurkan sebelumnya, Square Enix akhirnya melepas trailer terbaru untuk Final Fantasy VII Remake yang akhirnya memperlihatkan desain ulang nan setia untuk setidaknya 3 anggota Turks – Reno, Rude, Dan Teseng. Yang menarik adalah fakta bahwa ia juga memuat beberapa scene ikonik yang lain. Ada sedikit intipan soal scene Don Corneo yang ikonik di masa lalu tanpa “membocorkan” visual kostum wanita untuk Cloud. Yang paling mengejutkan adalah kemunculan para Summon yang sejauh ini memang belum terkonfirmasi. Anda bisa melihat Ifrit, Odin, dan Shiva untuk penampilan perdana ini.

Screenshotter FINALFANTASYVIIREMAKETokyoGameShow2019TrailerClosedCaptions 2’13”
Tidak sekedar memperlihatkan anggota Shinra dan Turks, FF VII Remake juga memperlihatkan untuk pertama kalinya – Summon.

Final Fantasy VII Remake sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 3 Maret 2020 mendatang untuk Playstation 4. Bagaimana menurut Anda trailer TGS 2019 ini? Cukup untuk mmebuat antisipasi Anda kian menguat?

Load Comments

PC Games

February 6, 2024 - 0

Menjajal Honkai Star Rail 2.0: Selamat Datang di Penacony, Semoga Mimpi Indah! 

Honkai Star Rail akhirnya memasuki versi 2.0 dengan memperkenalkan dunia…
December 14, 2023 - 0

Menjajal Prince of Persia – The Lost Crown: Kini Jadi Metroidvania!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh 5 jam pertama Prince of…
December 13, 2023 - 0

JagatPlay: Menikmati Festival Kenangan Teyvat Genshin Impact di Jakarta!

Seperti apa keseruan yang ditawarkan oleh event Festival Kenangan Teyvat…
December 7, 2023 - 0

Preview Zenless Zone Zero (ZZZ) Closed Beta 2: HoYoVerse Naik Level!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh masa closed beta 2 Zenless…

PlayStation

April 25, 2024 - 0

JagatPlay: Wawancara Eksklusif dengan Kim Hyung-Tae dan Lee Dong-Gi (Stellar Blade)!

Kami berkesempatan ngobrol dengan dua pentolan Stellar Blade - Kim…
April 24, 2024 - 0

Review Stellar Blade: Tak Hanya Soal Bokong dan Dada!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Stellar Blade ini? Mengapa kami…
April 22, 2024 - 0

Review Eiyuden Chronicle – Hundred Heroes: Rasa Rindu yang Terobati!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes ini?…
April 11, 2024 - 0

Review Dragon’s Dogma 2: RPG Tiada Dua!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon’s Dogma 2? Mengapa kami…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…