Review Aika: MMORPG Dengan Nuansa Berbeda

Author
David Novan
Reading time:
January 12, 2012

Persaingan MMORPG yang semakin ketat di tanah air membuat para publisher game online Indonesia semakin selektif dalam memilih produknya. Salah satu judul game online yang menurut kami memiliki kualitas cukup tinggi saat ini adalah Aika, MMORPG yang dirilis oleh Asiasoft. Game online ini memulai masa open betanya pada akhir Desember 2011 lalu dan kesan pertama kami ketika memainkannya dapat Anda temukan dalam Preview Aika beberapa saat lalu. Setelah memainkannya cukup lama, Aika ternyata menyimpan beberapa kejutan yang menarik dari sisi gameplay. Apa saja yang membuat Aika patut menjadi game online pilihan Anda? Temukan dalam review kami berikut ini!

review aika 001

Gameplay Action Bernuansa Cepat

Sebuah fitur yang menurut kami patut menjadi ciri khas Aika adalah pertarungannya cepat dan seru. Walaupun game ini sebenarnya sama saja cara pengendaliannya dengan MMORPG Action lain, yaitu berjalan dengan menggunakan tombol WASD, dapat lompat dengan tombol Space, dan mouse untuk mengarahkan serangan, tetapi pertarungannya terasa berbeda sekali. Setiap serangan dilancarkan dengan frekuensi yang cepat. Hampir seperti menonton film kung fu saja.

Selain tingginya kecepatan serangan, pertarungan Aika juga diwarnai dengan beragam penggunaan skill serangan. Walaupun penggunaannya tidak begitu rumit seperti World of Warcraft, skill pada Aika juga dapat digunakan untuk menghasilkan serangan kombo. Apalagi jumlah skill yang bisa Anda temui dalam Aika jumlahnya begitu banyak dan diatur dalam beberapa tingkatan. Biasanya, pemain Aika akan memilih skill yang sesuai dengan cara bermain mereka dan hanya mengembangkan beberapa saja. Sebab, biaya yang perlu Anda keluarkan untuk mengambil semua skill akan sangat besar. Jadi, Anda dapat membentuk sendiri karakter yang sesuai dengan gaya bermain Anda.

review aika 002

Kelas karakter dalam Aika terbagi menjadi enam jenis, yaitu Warrior, Crusader, Sniper, Night Magician, Priest, dan Dual Gunner. Bila Anda menyukai pertempuran melee/jarak dekat, maka Warrior dan Crusader adalah pilihan yang tepat. Kedua jenis karakter tersebut hanya dibedakan oleh role-nya di dalam pertempuran, yaitu Warrior sebagai pemberi serangan dan Crusader menjadi perisainya/tank. Empat karakter lain adalah penyerang menengah dan jauh. Night Magician dan Priest menggunakan serangan magic sementara Sniper dan Dual Gunner menggunakan serangan fisik. Sayangnya, kelas tersebut dikunci berdasarkan jenis kelamin karakter.

review aika 003

Bila Anda termasuk gamer yang sangat pemilih mengenai jenis kelamin karakter yang dimainkan, pembatasan ini tentunya cukup mengecewakan. Sebab, karakteristik setiap kelas karakter sangat berbeda. Anda tidak dapat menjadi tank dengan jenis kelamin lelaki karena Crusader adalah kelas karakter wanita. Begitu juga dengan Sniper yang memiliki serangan jauh dan besar tidak dapat dimainkan gamer yang suka memainkan karakter wanita. Malahan Anda dipaksa untuk memainkan kelas Dual Gunner yang jarak serangannya tidak begitu jauh. Begitu juga dengan kelas penyihir. Bila Anda ingin menjadi healer, maka Anda dipaksa untuk memainkan karakter wanita dengan perawakan anak kecil.

Pages: 1 2 3
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…