Aktris Ellen Page Kecewa Dengan Karakter Ellie di The Last of Us

Reading time:
June 25, 2013
ellie ellen page

Aktris multi talenta yang satu ini memang sudah membintangi beberapa film Hollywood raksasa yang berhasil mencapai kesuksesan, sebut saja Inception. Popularitas yang berhasil diraih oleh Ellen Page akhirnya membawa ke sebuah dunia yang belum pernah ia jamah sebelumnya – industri game. Bekerja sama dengan David Cage dari Quantic Dream, Ellen Page kini berperan sebagai Jodie Holmes dalam game ambisius yang cukup diantisipasi tahun ini – Beyond: Two Souls. Namun alih-alih dinantikan untuk perannya yang satu ini, nama Ellen Page justru kian menguat di dunia maya paska dirilisnya game teranyar dari Naughty Dog – The Last of Us. Karakteristik Ellie yang begitu identik dengan sosok Ellen tentu menjadi tanda tanya besar.

Ellen Page tidak pernah masuk menjadi salah satu tim, model, ataupun voice actor untuk The Last of Us. Namun ciri-ciri fisik tokoh protagonis utamanya – Ellie yang mirip dengan Ellen Page memang tidak terbantahkan, bahkan menjadi topik perbincangan yang kian hangat di dunia maya. Di sela-sela wawancaranya dengan komunitas di Reddit, Ellen akhirnya memberikan komentar tentang hal tersebut. Ellen secara terbuka menuduh bahwa Naughty Dog telah menggunakan ciri-ciri fisik utamanya untuk membentuk Ellie. Fakta bahwa ia kini tengah terlibat dalam proyek game lain – Beyond: Two Souls kian menguatkan rasa kecewa yang ada. Klaim yang tidak main-main memang, apalagi mengingat bahwa sosok Ellie memang tidak merepresentasikan kemiripan sama sekali dengan voice actressnya – Ashley Johnson.

Naughty Dog sendiri memang beberapa kali mengganti bentuk wajah Ellie agar lebih mirip dengan sang aktris suara - Ashley Johnson. Namun banyak gamer yang masih melihat kemiripan desain awal dengan Ellen Page yang masih terlihat jelas di sana.
Naughty Dog sendiri memang beberapa kali mengganti bentuk wajah Ellie agar lebih mirip dengan sang aktris suara – Ashley Johnson. Namun banyak gamer yang masih melihat kemiripan desain awal dengan Ellen Page yang masih terlihat jelas di sana.
Bagaimana menurut Anda sendiri? Apakah Anda melihat sosok Ellen Page di wajah Ellie?
Bagaimana menurut Anda sendiri? Apakah Anda melihat sosok Ellen Page di wajah Ellie?

Naughty Dog memang sudah beberapa kali mengganti desain wajah Ellie untuk membuatnya lebih mirip dengan sang aktris suara, namun ciri-ciri fisik awal yang memang terlihat sangat mirip dengan Ellen Page seolah tidak terbantahkan. Apakah ini berarti Ellen Page akan menuntut Naughty Dog secara hukum? Atau pernyataan ini sekedar ekspresi yang tidak akan ditindaklanjuti? Belum ada informasi resmi bagaimana klaim ini akan berakhir.

Bagaimana menurut Anda sendiri? Apakah sosok Ellie memang mirip dengan Ellen Page?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…