Ace Combat Terbaru Akan Sandang Nama “Infinity”?
Jika kita membicarakan salah satu game pesawat arcade terbaik di industri game – maka nama Ace Combat dari Namco Bandai tentu saja tidak bisa dipisahkan darinya. Tidak hanya menawarkan mekanik gameplay yang luar biasa, cerita pertempuran epik di dunia fiksi – Strangereal ini memang telah menawan hati jutaan gamer lewat beragam seri. Sayangnya, tren ini berubah dan sempat mendapatkan kritik pedas lewat Assault Horizon yang justru terasa seperti “Call of Duty” yang dipaksakan. Namun harapan untuk menikmati sebuah seri Ace Combat lawas tumbuh kembali setelah Namco Bandai secara resmi menggoda gamer lewat serangkaian teaser dengan tajuk “Project Aces”. Lantas, apa sebenarnya Project Aces ini?
Namco Bandai sendiri memang belum memberikan informasi resmi apapun terkait “Project Aces” yang satu ini, selain terus mengeluarkan beragam teaser baru. Gambar dunia yang sempat memperlihatkan sekelibat meteor Ulysses yang memang terkenal di Ace Combat ini kini digantikan dengan sebuah gambar baru. Tidak ada penampakan eksplisit apapun, selain sebuah tulisan “That day our sky fell, the heavens split to create new skies..” yang kian menguatkan indikasi kembalinya Strangereal. Walaupun demikian, salah satu user di forum gaming – NeoGAF menemukan bahwa pada saat yang sama Namco Bandai juga meregristrasikan nama Ace Combat: Infinity di Eropa. Inikah nama baru seri Ace Combat ini? Namco Bandai masih tutup mulut.

Ace Combat: Infinity? Semoga saja ia membawa kembali atmosfer dan sensasi seri klasik Ace Combat di dalamnya. Please Namco Bandai, no more Assault Horizon!