Battlefield 4 Unjuk Trailer Gameplay Single-Player Terbaru!
Pertarungan panas antara dua franchise FPS terbesar di industri game memang tinggal menghitung minggu. Tidak harus menunggu hingga rilis, persaingan terbuka ini bahkan sudah terlihat saat ini. Seperti yang kita tahu, Activision baru saja merilis trailer single player untuk COD: Ghosts dan memperlihatkan begitu banyak adegan sinematiknya. Terlepas dari pengakuan DICE yang menyoroti lemahnya kemampuan Battlefield untuk bersaing di sisi cerita, namun mereka tidak berhenti begitu saja. Setelah pengalaman multiplayer yang memesona di masa beta, DICE kini berusaha menarik gamer ke sisi single player Battlefield 4.
Trailer berdurasi 2 menit ini memang memberikan begitu banyak konten baru untuk para penggemar Battlefield 4, termasuk beragam konflik dan karakter yang selama ini hanya terlihat di screenshot dan teaser selama ini. Sang sosok karakter prajurit wanita – Huang “Hanna” Shuyi juga tampaknya akan memainkan peranan super penting di single player ini. Ledakan penuh kepingan, visualisasi engine Frostbite Engine 3.0 yang luar biasa, dan beragam dramatisasi yang terlihat menggugah membuktikan kesiapan Battlefield 4 untuk bersaing di mode yang satu ini.




























Menariknya lagi? DICE juga menyematkan adegan Graves yang tengah memukul seekor anjing tanpa ampun di bagian-bagian akhir trailer. Sebuah kebetulan? Atau pesan tersembunyi untuk sang franchise kompetitor yang tahun ini memang menjadikan eksistensi seekor anjing sebagai nilai jual baru? Well played, DICE!
