CD Projekt Pamer Kesuksesan Franchise The Witcher

Reading time:
October 28, 2013
the witcher 3 wild hunt gamescom 20131

Sulit, menantang, namun di sisi yang lain menawarkan kualitas visual yang cukup untuk membuat para gamer berdecak kagum, mungkin tidak ada yang menyangka pesona seperti ini akan mampu muncul dari sebuah developer kecil di Polandia – CD Projekt. Review positif dan keunikan gaya action RPG The Witcher pertama berhasil mendorong kehadiran sang seri kedua yang kian memperlihatkan tren yang menjanjikan. Perlahan namun pasti, The Witcher tampil sebagai salah satu franchise RPG Barat yang disegani di industri game. Ini juga diperlihatkan dengan antusiasme gamer yang besar terhadap kehadiran sang seri penutup yang akan dirilis di next-gen – The Witcher 3. Seberapa sukses sebenarnya The Witcher ini?

Tidak ada pembuktikan yang lebih mumpuni daripada data-data angka yang berhasil dihimpun oleh The Witcher selama dua seri terakhir. Untuk memperingati hari jadinya yang keenam, CD Projekt berusaha mendefinisikan kesuksesan ini dalam sebuah infografik, untuk melihat apa saja yang berhasil dicapai oleh game yang satu ini. Terjual lebih dari 6 juta unit selama kiprahnya, The Witcher juga berhasil mengumpulkan lebih dari 279 buah penghargaan. Gilanya lagi, sang game next-gen yang notabene belum dirilis – The Witcher 3 bahkan sudah berhasil meraih 79 perhargaan dari begitu banyak media. Infografik ini juga memperlihatkan beragam fitur baru yang akan diterapkan CD Projekt di The Witcher 3.

The Witcher in numbers..
The Witcher in numbers..

Perjuangan keras CD Projekt dari sebuah studio kecil menjadi nama yang diasosiasikan sebagai kualitas seperti saat ini memang pantas untuk diacungi jempol. Can’t wait for The Witcher 3! Keep up the good work CD Projekt!

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…