JagatPlay E3 2017 Highlight: Nintendo

Reading time:
June 14, 2017
nintendo e3 2017

Presentasi Nintendo Switch untuk tahun 2017 ini tentu menarik. Mengapa? Karena ia punya tugas yang cukup “berat” untuk menjual produk yang sejauh ini, cukup populer di pasaran. Switch sudah mendapatkan Breath of the Wild yang fantastis di awal rilis, namun tak bisa dipungkiri, ia memang membutuhkan banyak game eksklusif lainny untuk benar-benar bisa menjual. Berita baiknya? Ini juga jadi event untuk mendapatkan informasi lebih jelas soal judul yang sempat diperkenalkan sebelumnya, seperti Xenoblade Chronicles  2 dan Super Mario Odyssey.

Lantas, apa yang ia tawarkan di tahun ini? Ini dia:

Xenoblade Chronicles 2 Dirilis untuk 2017!

xenoblade chronicles 2

Salah satu game JRPG yang cukup diantisipasi dari Nintendo Switch dan Monolith Soft – Xenoblade Chronicles 2 ternyata tidak “sejauh” yang kita bayangkan. Setelah sempat digoda di awal pengenalan Nintendo Switch pada publik, Nintendo memastikan bahwa game ini akan dirilis di tahun 2017 ini juga. Yang menumbuhkan harapan? Pengumuman ini dilakukan dengan versi game yang sudah memuat voice acting Inggris di dalamnya, mengesankan bahwa rilis akhir 2017 ini tidak hanya ditujukan untuk versi Jepang saja, tetapi juga secara global.

Kirby untuk Tahun Depan

kirby 2018

Yang menarik dari reel E3 2017 Nintendo kali ini? Mereka tidak lagi sekedar memperkenalkan game-game yang akan mereka rilis tahun ini saja, tetapi juga mulai membangun hype untuk tahun depan. Salah satunya adalah kembalinya salah satu ikon Nintendo untuk Switch – Kirby. Sedikit porsi gameplay dan kualitas visualisasi in-game diperlihatkan untuk membuktikan proses pengembangan yang sudah berjalan cukup jauh. Masih belum punya nama jelas dan hanya mengusung nama sekedar Kirby, ia direncanakan untuk 2018.

Pokken Tournament Deluxe Optimalkan Switch

pokken tournament deluxe

Pengumuman soal “rilis ulang” game fighting – Pokken Tournament untuk Nintendo Switch memang sudah dilakukan beberapa waktu yang lalu. Kali ini mereka berfokus untuk memperkenalkan apa yang jadi daya tarik utamanya. Kehadiran Pokemon baru sebagai karakter playable hanya sedikit dari hal baru yang mereka tawarkan, di luar kesempatan untuk memanfaatkan identitas “hybrid” konsol yang satu ini. Dengan satu Joy-con di masing-masing tangan pemain, ini adalah game kompetitif yang bisa Anda cicipi dimana saja, dan kapan saja.

Pokemon RPG baru Disiapkan untuk Switch!

gamefreak

Bersama dengan informasi soal Pokken Tournament Deluxe yang ia lakukan, Game Freak juga memastikan bahwa mereka tengah mengembangkan sebuah game RPG Pokemon, khusus untuk Nintendo Switch. Mereka belum bisa berbagi detail saat ini, dan menyebut bahwa setidaknya tahun 2018 mendatang mereka baru bisa membicarakannya.

Metroid Prime 4 Diperkenalkan!

metroid prime 4

Tak memperlihatkan gameplay sama sekali, Nintendo juga memastikan bahwa salah satu judul yang begitu ditunggu – Metroid Prime 4 juga tengah dikembangkan saat ini! Selain sebuah judul dan logo besar untuknya, tak ada detail lebih lanjut.

Pages: 1 2
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…