Final Fantasy XV Versi PC Butuh 170 GB?

Reading time:
August 21, 2017
ffxv windows edition1

Gamer PC saat ini mungkin tengah bersenang hati. Bagaimana tidak? Setelah berharap selama hampir satu tahun lamanya, kesempatan untuk menikmati Final Fantasy XV secara langsung akhirnya tiba juga. Di acara Gamescom 2017 beberapa jam yang lalu, Square Enix akhirnya memastikan versi “Windows Edition” yang akan didistribusikan lewat sebagian besar portal distribusi game digital raksasa saat ini. Lewat rangkaian trailer perdana yang dilepas, bekerjasama dengan NVIDIA, Final Fantasy XV menjanjikan lebih banyak perbaikan dan penyempurnaan, baik dari sisi visual hingga fitur yang disertakan. Namun tentu saja, masih ada satu pertanyaan besar yang menghantui – spesifikasi.

Karena seperti yang kita tahu, dengan kualitas visual seperti ini, apalagi iming-iming dukungan untuk resolusi 4K – 8K, lengkap dengan HDR di dalamnya, ia pasti menuntut spesifikasi PC yang berat. Square Enix memang masih punya banyak waktu untuk mengoptimalisasinya mengingat rilis awal tahun 2018 yang direncanakan, namun “bocoran” tak sengaja meluncur.

Dirilis dalam bentuk deskripsi di dalam trailer dan kemudian ditarik kembali, Square Enix menuliskan kebutuhan spesifikasi untuk menjalankannya. Kebutuhan ruang yang ia minta? Percaya atau tidak, 170 GB! Lantas, spesifikasi lain seperti apa yang ia tuntut? Ini dia yang meluncur di informasi awal:

Recommended Specs

  • Monitor: Supports 4K & HDR
  • GPU: GeForce 1080Ti
  • CPU: Intel i7 3.4 ghz atau Ryzen 7 1700
  • RAM: 16 GB
  • HDD: 170 GB
Trailer resmi yang berakhir ditarik Square Enix ini sempat memuat spesifikasi untuk FF XV versi PC. 1080Ti dan 170 GB terlihat di sana.
Trailer resmi yang berakhir ditarik Square Enix ini sempat memuat spesifikasi untuk FF XV versi PC. 1080Ti dan 170 GB terlihat di sana.
Tulisan spesifikasi rekomendasi lebih jelas yang termuat di trailer tersebut.
Tulisan spesifikasi rekomendasi lebih jelas yang termuat di trailer tersebut.

Besar kemungkinan, ukuran data sebesar ini untuk memfasilitasi tekstur 4K yang memang menjadi “standar” untuk spesifikasi rekomendasi ini, lengkap dengan kebutuhan kartu grafis yang sepertinya siap untuk membuat sebagian besar gamer PC berteriak. Tidak ada alasan jelas mengapa Square Enix berakhir menarik trailer ini dari pasaran dan menggantinya dengan versi yang hadir tanpa kebutuhan spesifikasi sama sekali. Belum ada keterangan pula apakah tekstur definisi tinggi yang memakan ruang besar ini adalah sebuah keharusan atau opsi untuk gamer yang tak membutuhkannya nanti.

Final Fantasy XV Windows Edition sendiri rencananya akan meluncur pada awal tahun 2018 mendatang, masih tanpa tanggal rilis pasti. Ia akan didistribusikan via Origin, Steam, dan Windows Store. Bagaimana dengan PC Anda sendiri? Siap menangani game ini di kualitas visual tertinggi jika memang spesifikasi ini berakhir benar?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…