Deviljho Akan Tiba di Monster Hunter World Minggu Depan

Reading time:
March 15, 2018
deviljho

Ada banyak alasan untuk menikmati Monster Hunter World dari Capcom memang, bahkan jika Anda termasuk gamer pendatang baru untuk franchise ini sekalipun. Dari semua daya tarik yang ada, dukungan konten yang dijanjikan hadir secara konsisten tentu jadi bahan pertimbangan sendiri. Kerennya lagi? Seperti seri-seri sebelumnya, kembalinya seri ini untuk platform gaming rumahan seperti konsol dan PC juga akan mengusung kebijakan distribusi DLC yang sama, dimana Anda tidak perlu dipusingkan dengan skema berbayar. Seperti yang mereka janjikan sebelumnya, gamer yang sudah menginvetasikan banyak waktu dengan MH World akhirnya berkesempatan untuk melawan salah satu monster ikonik franchise ini – Deviljho. Pertempuran yang sepertinya akan menjengkelkan tersebut akan dimulai minggu depan!

Lewat sesi live-streaming yang mereka gelar kemarin, Capcom akhirnya membuka tabir misteri terkait update dan tambahan konten yang akan mereka suntikkan dalam waktu dekat ini. Monster ikonik – Deviljoh “The World Eater” dipastikan akan tiba di Monster Hunter World pada tanggal 22 Maret 2018 mendatang. Gamer juga akan mendapatkan 1 tiket gratis yang memungkinkan mereka untuk mengubah tampilan fisik karakter secara total, termasuk jenis kelamin. Proses balancing senjata juga akan mengikuti beberapa fitur baru, seperti kekebalan yang kini disertakan setelah quest untuk mencegah aksi iseng mengganggu proses carving yang dilakukan oleh player lain. Event “Spring Blossom Fest” yang berisikan perubahan tampilan visual pada kota dan quest juga akan dimulai di awal April 2018.

deviljho2 deviljho1

Monster Hunter World sendiri saat ini sudah tersedia untuk Playstation 4 dan Xbox One. Versi PC sendiri sudah dikonfirmasikan baru akan tiba di musim gugur tahun ini juga, walaupun masih tanpa tanggal rilis pasti. Tertarik?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…