Breath of the Wild Jadi Judul Zelda Terlaris Sepanjang Masa

Pendekatan baru yang beresiko, namun terbayar manis dari sisi kritik dan penjualan, apa yang dilakukan Nintendo dengan Legend of Zelda: Breath of the Wild memang pantas mengundang decak kagum tersendiri. Memosisikannya sebagai seri “penutup” Nintendo Wii U dan pembuka untuk Nintendo Switch, eksperimen yang dilakukan untuk membuat Zelda sebagai game yang lebih terbuka dengan fokus di sisi eksplorasi berakhir membuat banyak gamer jatuh hati. Bersama dengan momentum penjualan Nintendo Switch yang tidak memperlihatkan tanda-tanda akan berhenti, Breath of the Wild juga mencapai prestasi terbaru.
Dengan data penjualan terbaru yang dilepas oleh Nintendo, Legend of Zelda: Breath of the Wild resmi menjadi game Legend of Zelda dengan angka penjualan tertinggi di sepanjang sejarah franchise ini. Tentu saja, jika Anda tidak menghitung penjualan beberapa seri Remaster yang juga sempat dilepas oleh Nintendo di masa lalu. Breath of the Wild berhasil terjual 8,48 juta kopi di Switch dan sekitar 1,5 juta kopi di Nintendo Wii U. Kombinasi keduanya berhasil mengalahkan pemegang rekor sebelumnya – Legend of Zelda: Twilight Princess yang sempat bertahan di angka 8,85 juta kopi.

Angka ini tentu saja kian mengukuhkan kesuksesan yang berhasil dicapai oleh Nintendo dengan Breath of the Wild. Dengan penjualan Switch yang terus mencapai angka-angka fantastis, sepertinya tinggal tunggu waktu hingga data untuk Breath of the Wild juga menyentuh puncak baru di masa depan. Bagaimana dengan Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda yang sudah mencicipi seri yang satu ini?
Source: NintendoLife