GTA VI Dirilis di 2019? HOAX!

Reading time:
July 2, 2018
gta vi 20191

Dunia maya tengah menggila. Bagaimana tidak? Hampir sebagian besar gamer yang memainkan GTA V belum lama ini menemukan sebuah pesan yang menggembirakan. Tiba-tiba di layar permainan mereka, muncul sebuah informasi yang menuliskan “Rockstar Games” muncul, sembari datang dengan kalimat yang begitu mengejutkan. Di sana tertulis “GTA VI AKAN TIBA DI TAHUN 2019!”. Bagi gamer yang tidak terlalu paham bagaimana dunia maya bekerja, ini tentu saja membuat senyum berkembang dengan cepat. Bahwa salah satu game yang sudah sangat diantisipasi, ternyata jadwal rilisnya tidak terlalu jauh dari yang diperkirakan. Pertanyaannya, benarkah demikian?

Jika Anda termasuk gamer yang juga percaya pada informasi ini, kami punya berita buruk untuk Anda. Benar sekali, informasi ini dipastikan adalah HOAX alias, kabar bohong! “Tetapi bagaimana caranya hoax bisa muncul dalam pesan in-game itu sendiri?”, Anda mungkin beralasan. Besar kemungkinan yang terjadi di kasus ini hanyalah para modder yang iseng dan menemukan cara untuk menyebarkan / memodifikasi wujud pesan agar bisa disebar kepada banyak gamer. Ada beberapa argumentasi yang kuat untuk mengkonfirmasikan mengapa pesan ini adalah pesan iseng belaka:

gta vi 2019
GTA VI untuk 2019??! HOAX!
  1. Kapan Anda melihat Rockstar merilis dua game raksasa mereka dalam waktu selang 1 tahun saja? Red Dead Redemption 2 akan dirilis di Oktober 2018, jadi mustahil mereka akan melepas juga GTA VI di tahun 2019. Tahun 2019 sepertinya akan jadi tahun untuk memaksimalkan potensi RDR 2, seperti yang dilakukan Rockstar dengan GTA V.
  2. Mungkinkah Rockstar mengumumkan game sebesar dan se-hype GTA VI dengan hanya melontarkan pesan di dalam game saja? Tentu tidak. Ini bukan metode Rockstar. Untuk setiap game yang hendak mereka perkenalkan, teaser dan pengumuman akan digoda lewat akun sosial media seperti Facebook dan Twitter. Untuk HOAX GTA VI ini, akun resmi media sosial Rockstar hening. Tidak ada situs gaming raksasa juga yang melaporkannya.
  3. Pesan “GTA VI dirilis di 2019” ternyata hanya menyebar di platform yang memang sudah di-retas dan “mendukung” modding. Sebagian besar pesan datang dari gamer yang menikmati GTA V di PC. Beberapa datang dari versi Playstation 3, yang saat ini memang dibanjiri dengan custom firmware yang memungkinkan cheat, bajakan, dan modding berjalan. Sementara untuk platform lain yang lebih “bersih” seperti Playstation 4 dan Xbox One, pesan ini tidak pernah muncul.
  4. Tidak ada informasi dari sumber resmi “Newswire” milik Rockstar hingga saat ini.
rockstar newswire
Semua informasi dan pengumuman resmi Rockstar bisa Anda tongkrongi di sesi Newswire situs resmi mereka.

Jadi, untuk Anda yang sempat percaya atau saat ini, masih yakin bahwa informasi ini resmi dan GTA VI memang akan dirilis di 2019, kami harus datang dengan pil pahit – bahwa ini tidak lebih dari sebuah berita bohong dan iseng belaka. Jangan tertipu! WASPADALAH! WASPADALAH!

EDIT:

Rockstar lewat Twitter resmi Rockstar Support juga akhirnya, mengamini bahwa informasi ini datang dari para modder yang iseng.

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…