Spesifikasi PC untuk Hitman 2

Reading time:
July 9, 2018
hitman 2

Di bawah bendera Warner Bros, IO Interactive akhirnya secara resmi mengumumkan eksistensi seri terbaru dan sekuel untuk sang pembunuh berdarah dingin ikonik, Agent 47 – Hitman 2. Dengan misi terpisah sudah tersedia untuk mereka yang melakukan pre-order, memang ada beberapa alasan untuk menantikan seri terbaru ini. Selain kualitas visualisasi yang terlihat baik dan dunia yang dijanjikan lebih luas, IO Interactive juga memutuskan untuk “membuang” format episodik seperti yang mereka aplikasikan di seri pertama. Sejak rilis, Anda akan mendapatkan pengalaman penuh sebuah game single-player yang seharusnya. Berita baiknya? Setidaknya beberapa lokasi sudah dikonfirmasikan.

Berbicara dengan situs gaming – VG247, IO Interactive memastikan bahwa mereka setidaknya, akan menyediakan enam lokasi terpisah untuk dimainkan di Hitman 2 sejak hari pertama rilis. Sayangnya, mereka sendiri tidak berbicara banyak terkait apa saja lokasi tersebut. Satu yang pasti, untuk setiap lokasi yang ada, akan ada beberapa misi berbeda untuk diselesaikan dan tentu saja, target untuk dibunuh. Misi-misi tersebut akan berkisar pada misi utama, Escalation Contracts, dan tentu saja – Elusive Targets. Gamer juga berkesempatan untuk mengunjungi setiap lokasi ini dan mempelajari setiap celah yang ada untuk menguasainya.

Walaupun tanggal rilis masih berada di jangka waktu 4 bulan ke depan, IO Interactive sudah mengumumkan spesifikasi PC resmi yang dibutuhkan untuk mencicipi seri teranyar ini. Apa saja yang perlu Anda persiapkan? Ini dia:

hitman 21
Siapkah PC Anda menangani Hitman 2 di kualitas terbaik?

Minimum Requirements

  • OS: OS 64-bit Windows 7
  • Processor: Intel CPU Core i5-2500K 3.3GHz / AMD CPU Phenom II X4 940
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: NVIDIA GeForce GTX 660 / Radeon HD 7870
  • DirectX: Version 11
  • Storage: 60 GB available space

Recommended Requirements

  • OS: OS 64-bit Windows 7 / 64-bit Windows 8 (8.1) or Windows 10
  • Processor: Intel CPU Core i7 3770 3,4 GHz / AMD CPU AMD FX-8350 4 GHz
  • Memory: 8 GB RAM
  • Graphics: Nvidia GPU GeForce GTX 770 / AMD GPU Radeon R9 290
  • Storage: 60 GB available space

Hitman 2 sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 14 November 2018 mendatang. Bagaimana dengan PC Anda sendiri? Siap menangani game ini di kualitas terbaik?

Load Comments

PC Games

April 6, 2023 - 0

Review Troublemaker: Hasrat Tinggi tapi Impotensi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Troublemaker di versi akhir? Apa…
January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…
October 18, 2022 - 0

Review Uncharted Legacy of Thieves (PC): Drake Pindah Rumah!

Seperti apa performa dan fitur yang ditawarkan oleh Uncharted Legacy…
September 23, 2022 - 0

Review IMMORTALITY: Misteri Dalam Misteri Dalam Misteri!

Apa yang sebenarnya  ditawarkan oleh IMMORTALITY? Mengapa kami menyebutnya game…

PlayStation

May 26, 2023 - 0

Wawancara dengan Hiroshi Takai & Koji Fox (Final Fantasy XVI)!

Kami sempat berbincang-bincang dengan Hiroshi Takai dan Koji Fox dari…
May 26, 2023 - 0

Menjajal Final Fantasy XVI: Kini Dewasa, Penuh Gairah!

Seperti apa impresi 4 jam pertama kami dengan Final Fantasy…
May 8, 2023 - 0

Review Horizon Forbidden West – Burning Shores: Playstation 5 Pamer Kekuatan!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Horizon Forbidden West – Burning…
April 18, 2023 - 0

Review Dead Island 2: Akhirnya Datang Juga!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dead Island 2? Apakah ia…

Nintendo

May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
August 4, 2022 - 0

Preview Xenoblade Chronicles 3: Seperti Sebuah Keajaiban!

Kesan pertama apa yang ditawarkan Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…