15 Monster Kolaborasi Monster Hunter Paling Diimpikan!
Monster Hunter, sepertinya mustahil bagi gamer manapun untuk tidak pernah mendengar nama game racikan Capcom yang satu ini, terlepas apakah mereka pernah menjajalnya, pernah menjajal dan tidak menyukainya, atau berakhir menjadi fans yang menantikan setiap seri terbaru yang meluncur ke pasaran. Dengan dirilisnya Monster Hunter World yang sudah tiba di konsol sejak awal tahun dan akhirnya meluncur ke PC, banyak gamer pendatang baru yang penasaran dengan daya tarik game yang satu ini. Pertarungan melawan monster-monster raksasa tidak pernah lebih seru dan menegangkan, serta membuat frustrasi, selain apa yang dilakukan Capcom dengan franchise raksasanya yang satu ini.
Salah satu andalan dan kekuatan Monster Hunter selama ini adalah beragam event kolaborasi yang ia tawarkan. Bekerjasama dengan ragam franchise lain, baik video game ataupun di luar video game, konten baru terus meluncur sebagai bentuk dukungan yang membuat para fans terus kembali dan kembali. Salah satu yang baru bahkan membuat monster sekelas Behemoth dari Final Fantasy hadir di sana, membuat keributan dan kekacauan dengan mekanik baru yang menyulitkan, sembari menawarkan reward yang pantas untuk dikejar. Sang tim dev. bahkan secara terbuka mengungkapkan beragam monster impian yang mereka harapkan hadir di Monster Hunter di masa depan. Percakapan yang menginspirasi artikel kali ini.
Dengan begitu banyak monster ikonik yang ada, baik yang muncul dari video game ataupun beragam media lain, seperti film ataupun anime, kami juga punya daftar monster-monster impian yang kami inginkan muncul di Monster Hunter sebagai produk kolaborasi. Tentu saja monster tersebut harus “cocok” dengan Monster Hunter itu sendiri, yang uniknya, jarang menghadirkan monster dalam bentuk humanoid. Monster dalam list ini harus memperlihatkan identitas sebagai binatang / monster yang memang terasa cocok dengan gameplay Monster Hunter selama ini, lengkap dengan mekanik khusus dan strategi yang mungkin muncul karena bentuknya yang unik.
Lantas, dari semua monster-monster ikonik yang muncul dalam video game, film, ataupun anime, mana saja yang bagi kami merupakan monster impian untuk kolaborasi dengan Monster Hunter di masa depan? Inilah daftar versi JagatPlay:
Horse [Berserk]
Hampir sebagian besar monster di Monster Hunter didesain dengan bentuk yang tidak hanya keren, tetapi terasa agung. Mungkin beberapa di antaranya cukup mengundang gelak tawa, namun sulit rasanya untuk tidak mengakui bahwa tidak ada satupun dari mereka yang terlihat menyeramkan. Bahkan monster yang bisa membunuh Anda dengan sekali pukul pun terlihat memesona. Bayangkan jika salah satu monster yang paling ikonik dan menjijikkan dari Berserk – seekor kuda jelmaan iblis yang terasosiasi dengan sebuah adegan pemerkosaan yang tidak pernah Anda bayangkan muncul di dunia Monster Hunter. Tambahan sedikit suara efek dan warna gelap sebagai atmosfer utama, Anda akan bertemu dengan sisi sebaliknya dari seekor Kirin.
Flemeth [Dragon Age]
Naga memang menjadi salah satu bagian mitologi yang membanjiri konten begitu banyak video game, termasuk Monster Hunter sekalipun. Hampir sebagian besar monster di game Capcom tersebut didasarkan pada konsep yang satu ini. Namun bayangkan jika naga tersebut adalah Flemeth dari Dragon Age, yang notabene merupakan seorang “Shapeshifter”. Bayangkan sebuah skenario Monster Hunter dimana sang monster membuka pertarungan sebagai sebuah seekor Naga dengan kemampuan destruktif yang tidak hanya bisa terbang saja, tetapi berubah menjadi beragam varian monster yang lain secara acak begitu ia menyentuh titik HP tertentu. Sebuah monster yang akan menghadirkan tantangan lebih.
Chimera [God of War]
Sebuah monster yang berisikan peleburan tiga varian monster yang lain dalam satu tempat yang sama, kehadiran Chimera terutama dari versi God of War akan menjadi tantangan yang siap untuk membuat gamer Monster Hunter dimanapun kelabakan. Singa sebagai kepala, dan kepala seekor kambing dan ular di bagian belakang. Dengan setiap kepala yang bisa menghadirkan varian serangan yang berbeda-beda, varian untuk berubah dari pergerakan empat kaki menjadi dua kaki ala manusia juga bisa menjadi ekstra tantangan untuk monster yang satu ini. Tipe monster yang tidak hanya menawarkan beberapa varian serangan dengan satu atau dua elemen saja, tetapi beberapa elemen dan status efek yang siap membuat pertarungan menjadi lebih kompleks.
Kurama [Naruto]
Kolaborasi dengan franchise Jepang lainnya? Ini tentu saja menjadi opsi paling rasional yang jika Capcom cukup gila, bisa saja dilakukan. Walaupun di dalam kisah Naruto, Kurama atau Kyuubi bukanlah monster yang bisa dibilang “jahat”, namun membayangkan bahwa monster dengan ekor sembilan ini bisa berusaha Anda basmi di Monster Hunter tentu menumbuhkan harapan tersendiri. Capcom bisa mengadaptasikan hampir sebagian besar jenis serangan yang diperlihatkan Kurama di seri Naruto itu sendiri, yang berbeda dengan monster yang lain, memang lebih kuat di varian serangan proyektil dengan damage yang besar.