Marvel’s Spider-Man Muat Easter Egg Paling Menyedihkan

Cinta memang terkadang membuat otak menjadi sulit untuk bekerja. Hampir semua manusia pasti pernah mengalami sensasi yang satu ini, walaupun tidak semuanya akan berakhir dengan berita baik. Bagi seorang Tyler Schultz, rilisnya game Marvel’s Spider-Man untuk Playstation 4 adalah momen yang tepat untuk menanyakan pertanyaan serius pada pacarnya. Benar sekali, sebuah lamaran hendak ia suntikkan ke dalam game sebagai sebuah kejutan bagi pacarnya, Maddie. Di salah satu bagian di antara padatnya kota New York yang diracik oleh Insomniac, pertanyaan tersebut mengemuka jelas layaknya sebuah judul film di salah satu lokasi yang ada. Sayangnya, Easter Egg yang terdengar manis ini justru berujung jadi salah satu Easter Egg paling menyedihkan yang pernah ada.
Seperti janji mereka, Insomniac Games memenuhi mimpi Tyler Schultz dengan menyuntikkan Easter Egg lamaran tersebut di salah satu bagian kota. Tulisan “Maddie, Will You Marry Me?” terpampang jelas di sana. Namun alih-alih berakhir manis, Tyler Schultz justru hadir dengan sebuah berita buruk yang membuat Easter Egg tersebut terasa menyedihkan. Ia menyebut bahwa ia baru saja putus dengan pacarnya, Maddie beberapa minggu sebelum Marvel’s Spider-Man ini dirilis ke pasaran. Membuat tulisan tersebut justru membangkitkan luka lama. Jachinda Chew – Art Director dari Insomniac menawarkan akan mengganti dan mengubah tulisan tersebut setelah mendengar cerita dari Schultz.
https://twitter.com/topnotch1210/status/994743495498895360
In honor of the rich tradition of romance that flows through the history of Marvel, “Madison, will you marry me?” shall appear in the game! Uh, I mean as long as @bryanintihar & @jacinda_chew & @jon_paquette & @Christosgage & @GavinGoulden think it’s cool. #SpiderManPS4 https://t.co/V4dftIJipp
— Bill Rosemann (@BillRosemann) May 11, 2018

Schultz sendiri saat ini tengah bernegosiasi dengan Insomniac untuk mengubah tulisan tersebut menjadi nama neneknya, sosok yang ia sebut, memperkenalkannya dan mengembangkan rasa cintanya pada sosok Spider-Man. Insomiac sendiri masih belum merespon hal tersebut. Awww…