Gamer Amerika Habiskan 610 Triliun Rupiah untuk Video Game di 2018

Reading time:
January 24, 2019
COD Black Ops 4 part 1 jagatplay 25 600x338 1

Bergerak dari industri yang dipandang sebelah mata, pelan tapi pasti, menjadi hiburan mainstream dengan pasar yang besar, apa yang berhasil dicapai video game dalam 20 tahun terakhir ini memang mengagumkan. Popularitas eSports, keberhasilannya sebagai media untuk memfasilitasi cerita-cerita fantastis, hingga sifat unik interaktifnya yang dilihat sebagai ruang terbaik untuk mengembangkan potensi anak sekalipun membuat pembicaraan positif terkait video game terus menguat. Bagi pasar Amerika Serikat, uang yang dihabiskan untuknya ternyata tidak main-main. Angka miliaran USD dihabiskan sepanjang tahun 2018 kemarin.

Data NPD terbaru menyebut bahwa gamer Amerika Serikat, lewat pembelian video game (hanya menghitung versi fisik saja, tanpa digital) dan hardware terkait video game, sudah menghabiskan uang sekitar USD 43,4 Milyar atau sekitar 610 Triliun Rupiah!

ss f02f62dc86632459c68be7475a12be15ad682e43.600x338
Gamer Amerika kabarnya menghabiskan tidak kurang dari USD 43 miliar atau sekitar 610 Triliun Rupiah untuk membeli video game, software ataupun hardware.

Angka ini meningkat dari total belanja di tahun 2017 sebesar 18%. Red Dead Redemption 2 disebut-sebut menjadi game yang terlaris di tahun kemarin, dengan Nintendo Switch berujung jadi “raja” untuk pasar hardware. Ini adalah sebuah rekor baru untuk pasar Amerika Serikat. Mengingat ia tidak menghitung belanja game digital, angka ini di dunia nyata bisa berujung lebih tinggi lagi, bahkan hingga tahap yang lebih signifikan.

Sebagai perbandingan, angka 610 Triliun Rupiah ini hampir 1/3 dari total jumlah pendapatan APBN Indonesia di tahun 2018 kemarin. Holy..

Source: Fortune

Tags:

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…