Game Avengers dari Square Enix Akan Mirip Destiny?

Reading time:
May 31, 2019
avengers project

Antisipasi yang tinggi, ada banyak harapan mengemuka dari begitu banyak gamer yang masing-masing mendambakan sebuah versi idaman mereka sendiri, dan nama besar Crystal Dynamics di belakangnya, proyek Avengers dari Square Enix memang tengah berdiri di atas sebuah kaca yang tipis. Bahwa game yang sudah dipastikan akan muncul di E3 2019 ini punya banyak celah untuk berakhir menjadi sumber kekecewaan baru, baik secara objektif ataupun subjektif berdasarkan harapan masing-masing gamer. Apalagi sejauh ini, Square Enix tidak banyak berbicara soal gameplay yang ia usung. Namun informasi awal yang mengemuka mengindikasikan bahwa kita mungkin bertemu dengan game yang mirip dengan Destiny.

Baik video ataupun screenshot perdana memang belum mengemuka. Kita bahkan masih belum tahu hingga saat ini apakah kita akan bertemu dengan sudut pandang orang pertama atau ketiga dengannya. Namun berdasarkan deskripsi yang dilemparkan untuk E3 Coliseum, kita mungkin akan bertemu dengan sistem gameplay yang pernah kita dapatkan via Destiny. Deskripsi game Avengers di E3 Coliseum tersebut sebagai berikut:

marvel avengers
Game Avengers dari Square Enix memastikan fitur co-op hingga 4 orang.

“Ini adalah pengalaman Avengers yang sesungguhnya: sebuah game action-adventure yang akan menggabungkan gaya bercerita sinematik dengan sistem single-player dan co-operative multiplayer yang berkesinambungan. Dimoderasi oleh Andrea Rene, racik tim Anda sampai dengan 4 orang, kuasai kekuatan-kekuatan luar biasa, kustomisasi hero hingga sesuai dengan gaya bermain Anda, dan kombinasikan kekuatan tersebut untuk melindungi dunia dari ancaman yang konstan”.

Square Enix sendiri masih belum memperlihatkan seperti apa bentuk gameplay Marvel’s Avengers ini. Kemungkinan besar, penampakan perdananya akan bisa kita nikmati di E3 2019 mendatang. Bagaimana dengan Anda sendiri? Apakah Anda termasuk gamer yang optimis atua pesimis jika memang proyek Marvel’s Avengers ini berakhir seperti Destiny?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…