Mulai Agustus 2019, Harga Playstation Plus Indonesia Naik!
Playstation Plus, terutama di region Indonesia, memang menjadi salah satu produk yang terlalu sayang untuk dilewatkan. Bagaimana tidak? Bayangkan saja, dengan hanya membayar 350 ribu Rupiah / tahun, Anda berkesempatan untuk menikmati setidaknya dua buah game gratis yang ditawarkan Playstation setiap bulannya. Walaupun kelas game-game ini tidak selalu berpusat pada kualitas AAA, namun proses hitung-menghitung di akhir tahun akan membuat total biaya langganan ini terasa lebih “murah” dibandingkan benefit yang ada. Namun mulai Agustus 2019 mendatang, biaya tersebut naik!
Lewat email yang baru saja disebar, Sony Interactive Entertainment secara resmi menaikkan harga langganan Playstation Plus mulai bulan Agustus 2019 mendatang. Mereka hanya menyebut bahwa kenaikan ini disebabkan oleh kondisi pasar, tanpa memberikan penjelasan lebih mendetail. Mulai tanggal 1 Agustus 2019 mendatang, harga Playstation Plus akan menjadi:
- Langganan 1 tahun: dari 350 ribu Rupiah menjadi 559 ribu Rupiah
- Langganan 3 bulan: dari 123 ribu Rupiah menjadi 229 ribu Rupiah
- Langganan 1 bulan: dari 55 ribu Rupiah menjadi 89 ribu Rupiah
Berita baiknya? Notifikasi ini disampaikan oleh Sony Interactive Entertainment dari sekarang, tentu membuka kesempatan bagi gamer yang tertarik untuk menyimpan dan memperpanjang masa langganan Playstation Plus dengan harga saat ini, yang notabene lebih murah! Apalagi mengingat bahwa masa langganan Playstation Plus itu sendiri, bersifat akumulatif.
Jadi, untuk Anda yang tidak ingin berhadapan dengan kenaikan harga di bulan Agustus 2019 tersebut, tidak ada lagi kesempatan lebih baik untuk mulai memperpanjang langganan Playstation Plus Anda. Muh cheap price, Sony..