FF7 Remake Akan Perlihatkan Karakter Shinra di TGS 2019

Reading time:
September 4, 2019
rufus shinra

Setelah sempat terdiam cukup lama, tentu menggembirakan melihat betapa aktifnya Square Enix mulai membicarakan proyeknya yang begitu diantisipasi – Final Fantasy VII Remake. Di ajang E3 2019 yang lalu, kita akhirnya mendapatkan beberapa detail baru – dari tampilan desain ulang Tifa yang memesona hingga konfirmasi dua keping blu-ray yang akan menjadi pondasi Chapter pertama, dimana perjalanan Cloud akan difokuskan pada kota raksasa Midgar. Untuk TGS 2019 yang akan dilangsungkan dua minggu lagi, Square Enix punya rencana lain.

Di majalah Famitsu terbaru, Tetsuya Nomura berbagi rencana Square Enix untuk Final Fantasy VII Remake di ajang TGS 2019 mendatang. Nomura menyebut bahwa ia akan mendedikasikan waktu ini untuk memperkenalkan karakter-karakter yang berhubungan dengan Shinra, untuk pertama kalinya. Ini berarti menjadi kesempatan perdana kita untuk melihat penampilan desain ulang yang ditawarkan. Namun sayangnya, Nomura tidak berbagi detail kira-kira karakter mana saja yang akan diperlihatkan.

reno advent children
FF7 Remake akan memperlihatkan untuk pertama kalinya, karakter-karakter Shinra di TGS 2019 mendatang.

Seperti yang kita tahu, Shinra memang menjadi “pihak antagonis” di arc pertama Final Fantasy VII, dengan karakter seperti Rufus Shinra serta organisasi rahasianya – The Turks yang beranggotakan Reno, Tseng, atau Rude menjadi fokus cerita. Apakah ini berarti menjadi konfirmasi bahwa Chapter pertama ini akan berfokus pada mereka? Kita tunggu saja.

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…