Metro Exodus Tetap Laku di Steam
Anda yang mengikuti perkembangan platform digital di PC, terutama pada saat masa-masa eksistensi Epic Games Store, tentu masih ingat jelas semua kontroversi yang sempat mengitarinya. Kebijakan eksklusif sementara dimana Epic Games tidak ragu untuk menggelontorkan sejumlah besar uang untuk “mengunci” rilis game AAA tertentu memang sempat memicu kemarahan, terutama dari gamer Steam. Apalagi di kasus seperti Metro Exodus, dimana proses pre-order sempat dibuka untuk waktu cukup lama sebelum tiba-tiba berpindah ke EGS. Pertanyaannya kini, apakah kemarahan gamer Steam ini juga tercermin lewat data penjualan yang ada?
Setelah satu tahun eksklusif untuk Epic Games Store, Metro Exodus akhirnya tersedia untuk Steam beberapa minggu yang lalu. Rilis versi Steam ini juga diikuti dengan potongan harga yang cukup menggoda. Satu yang pasti, “kemarahan” yang sempat disuarakan gamer Steam tahun lalu sepertinya tidak banyak berpengaruh pada sisi penjualan itu sendiri. Dalam laporan finansial terbarunya, CEO Embracer Group – Lars Wingefors yang notabene merupakan induk perusahaan Deep Silver – publisher Metro Exodus menyebut bahwa game tersebut tetap laris manis di Steam. Metro Exodus ia sebut sudah terjual tidak kurang dari 200.000 kopi.
Sayangnya, mereka tidak berbagi data penjualan Metro Exodus di Epic Games Store hingga keduanya tidak bisa diperbandingkan. Bagaimana dengan Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda yang baru membeli Metro Exodus begitu ia dirilis di Steam?
Source: VG247