Marvel’s Avengers versi Steam Kini Kehilangan 96% Pemain

Reading time:
November 13, 2020
Marvels Avengers jagatplay part 1 229 1

Pondasi yang sekadar solid tidak akan lantas menjadi jaminan bahwa gamer akan berujung tetap aktif mencicipi game tersebut, apalagi jika ia sejak awal menggembar-gemborkan statusnya sebagai Games as a Service. Bahkan nama besar Marvel dan semua superhero penting yang notabene mencapai popularitas tinggi lewat versi film layar lebarnya tidak mampu menyelamatkan nasib game Marvel’s Avengers dari Crystal Dynamics dan Square Enix saat ini. Ia digadang sebagai alasan mengapa Square Enix berujung mencatatkan kerugian besar kuartal ini, dengan angka hingga puluhan juta USD. Status yang kian mengkhawatirkan kini terus menghantui, terutama untuk mereka yang sempat mencicipinya di PC via Steam.

Baik Square Enix ataupun Crystal Dynamics sejauh ini memang tidak pernah lagi berbagi data jumlah pemain aktif untuk Marvel’s Avengers. Namun mengingat data ini tersedia di Steam, tren yang muncul memang mengkhawatirkan. Jumlah pemain aktif Marvel’s Avengers versi terus menurun. Ia kini kehilangan hampir sekitar 96% dari total jumlah pemain tertinggi yang pernah ia catat sebelumnya. Marvel’s Avengers yang sempat menyentuh angka pemain aktif bersamaan sekitar 29.000 user di jendela awal rilis, kini hanya menyisakan sekitar 752 pemain di bulan November 2020. Kondisi yang tentu saja menyedihkan untuk sebuah game AAA berumur 2 bulan.

marvels avengers
Terus menurun, Marvel’s Avengers versi PC kini kehilangan sekitar 96% jumlah pemain aktif.

Crystal Dynamics sendiri saat ini tengah sibuk mengerjakan upgrade versi next-gen dan konten tambahan yang kesemuanya memang berujung ditunda rilisnya dari rencana awal, di akhir tahun 2020 ini. Mereka juga belum memberikan komentar apapun terkait langkah lebih konkrit yang akan ditempuh untuk membuat ekosistem Marvel’s Avengers kembali aktif.

Bagaimana menurut Anda sendiri? Anda optimis Marvel’s Avengers akan bisa bangkit kembali? Atau Anda justru pesimis dan yakin bahwa game ini sudah masuk dalam tahap “sekarat” dan menunggu tewas?

Source: Githyp

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…