Dev. Devotion Resmi Kerjakan Game Baru

Berapa banyak dari Anda yang masih ingat dengan Red Candle Games? Nama developer yang satu ini memang sempat populer karena dua alasan. Pertama, karena ia memang melahirkan game horror dengan cita rasa oriental yang berkualitas dan uniknya, meraih respon cukup positif dari gamer seluruh dunia.Kedua? Ia merupakan developer di balik game horror bertajuk Devotion yang sempat mengalami kontroversi dengan pemerintah Tiongkok, setelah salah satu anggota tim developer yang “iseng”, menyuntikkan pesan yang menghina President China di dalamnya. Banyak gamer yang tentu khawatir soal sepak terjang Red Candle Games selanjutnya. Berita baiknya? Mereka terus berkiprah.
Dalam akun Twitter resmi mereka, Red Candle Games datang dengan berita baik. Pertama, game pertama mereka – Detention kini berujung diadaptasikan menjadi film seri Netflix dan sudah tersedia untuk mereka yang mencintai film horror. Kedua? Mereka juga tengah sibuk mengerjakan sebuah game baru. Namun sayangnya, mereka tidak berbagi detail lebih banyak terkait proyek teranyar ini, namun mereka berharap akan bisa mengumumkannya ke publik dalam waktu dekat. Tidak ada kejelasan apakah ia tetap akan mengambil genre horror atau tidak.
Hello friends, a Netflix series adapted from #返校Detention will be out today. More here https://t.co/2d8Gzuc62h
Meanwhile, the studio has been busy working on our new game. Hopefully we can share more info with you soon!
— redcandlegames (@redcandlegames) December 5, 2020
Dengan informasi ini, maka resmi bahwa kontroversi yang sempat meliputi diri mereka tidak lantas membuat Red Candle Games berhenti berkarya. Bagaimana dengan Anda? Ada harapan game seperti apa yang Anda inginkan muncul dari developer ini?