Setelah Jepang dan Eropa, Square Enix Daftarkan “Ever Crisis” di AS

Reading time:
February 11, 2021
zack

Kebangkitan kembali nama Final Fantasy VII setelah seri Remake yang berhasil sukses di pasaran memang membuka ruang luar biasa besar bagi Square Enix untuk kembali mengeksplorasinya lebih dalam. Selain konfirmasi rilis di luar konsol Playstation 4 yang sudah lama dikonfirmasikan namun belum memperlihatkan seperti apa wujud nyatanya, Square Enix juga sempat mendaftarkan beberapa merk dagang yang jelas, berkaitan dengannya. Salah satu yang seringkali muncul? Nama “Ever Crisis” yang kali ini, akhirnya menyentuh daratan Amerika Serikat.

Setelah sempat mendaftarkan merk dagang yang sama di beberapa region besar gaming, seeprti Jepang, Eropa, Kanada, hingga Australia, Square Enix juga berujung mendaftarkan nama “Ever Crisis” untuk wilayah Amerika Serikat. Seperti pendaftaran sebelumnya, tidak ada detail lebih pasti soal apa “Ever Crisis” sebenarnya, selain informasi bahwa ia akan berhubungan dengan video game. Seperti yang kita tahu, seri Final Fantasy VII masa lalu memang sempat mengeluarkan beberapa seri bertajuk “Crisis” seperti “Crisis Core” dan “Before Crisis” sebelumnya.

ever crisis
Square Enix juga mendaftarkan nama “Ever Crisis” di Amerika Serikat.

Square Enix juga disebut-sebut akan menyampaikan informasi baru terkait Final Fantasy VII Remake dalma waktu dekat, walaupun tidak pernah dikonfirmasi secara langsung. Bagaimana menurut Anda? Ada spekulasi akan berakhir jadi apa “Ever Crisis” ini?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…