CD Projekt Red: Kami Tidak Akan Meninggalkan Cyberpunk 2077!

Ada dua sikap yang tentu saja bisa diambil ketika berbicara soal rilis game yang terhitung “gagal”, baik dari segi kualitas ataupun total penjualan yang bisa ia torehkan. Ada sikap yang disayangkan, seperti Anthem, dimana ia dibiarkan begitu saja untuk tewas tanpa kejelasan masa depan. Namun ada pula yang berjuang habis-habisan untuk memperbaiki dan menyempurnakannya, terlepas dari berapa lama waktu yang dibutuhkan, seperti yang dilakukan Hello Games dengan No Man’s Sky. Lantas, bagaimana dengan kasus CD Projekt Red dan Cyberpunk 2077? Anda yang menginginkan sebuah kisah yang berujung positif darinya, sepertinya bisa berlega hati.
Dalam wawancara terbarunya dengan Reuters, Chief Executive CDPR – Adam Kicinski menegaskan komitmen CD Projekt Red untuk memperbaiki semua masalah yang mengitari nama Cyberpunk 2077. Ia menyebut bahwa mereka melihat keputusan untuk mengabaikan Cyberpunk 2077 sebagai opsi. Mereka akan berjuang untuk memastikan game ini berada dalam kualitas yang bisa mereka banggakan, dan karenanya akan mampu menjualnya hingga beberapa tahun ke depan dengan sukses.

Selain membenahi Cyberpunk 2077, CD Projekt Red rencananya akan mulai mengembangkan dua buah game AAA berbeda secara paralel mulai dari tahun 2022 mendatang. Bagaimana dengan Anda? Berapa banyak dari Anda yang optimis CD Projekt Red akan mampu membenahi Cyberpunk 2077?
Source: GamesIndustry.biz