Gigabyte Aorus dan Western Digital Umumkan M.2 SSD Internal untuk PS5

Butuh waktu berbulan-bulan lamanya memang sebelum Sony akhirnya membuka akses untuk ekspansi storage M.2 SSD untuk Playstation 5. Fitur yang saat ini baru tersedia untuk para gamer yang memiliki firmware beta ini juga langsung disambut dengan pengumuman beberapa produk SSD yang direkomendasikan. Ini berarti, ia memenuhi standar kecepatan yang dituntut oleh Sony dan memiliki ukuran yang memang pas untuk dipasang ke konsol generasi teranyar mereka tersebut. Setelah SEAGATE memperkenalkan FireCuda di hari yang sama, kini dua produsen lainnya memastikan produk mereka juga mampu digunakan untuk tujuan yang serupa.
Dua buah produsen komponen besar – Western Digital dan Gigabyte Aorus memastikan bahwa produk M.2 SSD mereka juga akan bisa digunakan sebagai ekspansi storage internal untuk Playstation 5. Western Digital datang dengan WD Black SN850 yang bahkan direkomendasikan oleh si arsitek Playstation 5 sendiri – Mark Cerny. Sementara itu Aorus datang dengan Aorus NVMe Gen 4 7000S, yang lewat post Twitter mereka juga memperlihatkan langsung bagaimana produk ini bisa dipasang di Playstation 5 tanpa masalah.
Our solution to our very active two gamer PS5 household? His-and-hers SSDs 🙂
Couple of awesome options for 7000MB/s, ended up putting my $$ down on this one. Going to be SWEEET!!! pic.twitter.com/6TuqPwK49x
— Mark Cerny (@cerny) August 1, 2021
We're PS5 ready 🎮 NVMe PCIe 4.0 ✅ Read speed 5500 ✅ Aluminum dual-sided thermal design ✅ pic.twitter.com/qUlN1oOhuR
— AORUS UK & IE (@AORUS_UK) July 30, 2021
Sony sendiri masih belum memberikan list resmi soal produk M.2 SSD apa saja yang bisa digunakan untuk Playstation 5, namun sudah melemparkan kebutuhan spesifikasi resmi untuknya. Ini berarti produk manapun yang sudah memenuhi spesifikasi tersebut secara ideal, harusnya akan berfungsi sebagai ekspansi storage tanpa masalah.
Bagaimana dengan Anda? Berencana untuk memperbesar kapasitas ruang Playstation 5 Anda begitu fitur tersebut tersedia untuk umum nantinya?