Paten Keping Playstation 5 Akhirnya Tembus

Seperti sebuah produk aksesoris yang jelas bisa terjual manis di pasaran jika mereka beniat untuk menawarkan opsi untuknya, atau sekadar datang sebagai bonus Collector Edition yang menggoda, hampir semua gamer sepertinya memahami potensi keping putih di Playstation 5. Desain awal yang memang diracik untuk bisa digonta-ganti dengan mudah ini memang seolah “mengundang” keping resmi dan hasil modifikasi pihak ketiga. Walaupun opsi terakhir ini tidak direstui Sony, keping alternatif baru resmi yang kita tunggu sepertinya hanya tinggal menunggu waktu. Paten Sony untuknya akhirnya berhasil tembus.
Didaftarkan sejak November 2020 yang lalu dan baru secara resmi tembus di bulan November 2021 kemarin, Sony akhirnya memiliki paten untuk keping putih Playstation 5. Paten tersebut datang dengan gambar sederhana yang jelas mengacu pada aksesoris ini, yang juga didukung dengan deskripsi “Cover for Electronic Device”. Sayangnya, tidak jelas dari gambar apakah yang dimaksud memang keping secara keseluruhan ataukah sekadar skin yang bisa diaplikasikan ke keping tersebut.

Terlepas dari usia yang sudah menyentuh angka 1 tahun, Sony sendiri masih belum membicarakan atau terlihat tertarik untuk menjual keping alternatif Playstation 5. Apakah ini berarti kita akan melihatnya dalam waktu dekat? Kita tunggu saja.