Modder Buat Tifa Lebih THICC di FF VII Remake PC

Situasi yang mengitari scene modding FF VII Remake PC memang terhitung unik. Dengan dua karakter wanita ikonik yang begitu dipuja-puji dan fakta bahwa ia dibangun dengan Unreal Engine 4 yang bersahabat, fakta bahwa ia masih bebas dari mod “berbudaya” hingga saat berita ini ditulis adalah sebuah pencapaian prestasi tersendiri. Walaupun demikian bukan berarti tidak ada aksi aktif untuk menciptakan konten-konten kosmetik yang lebih vulgar untuknya, terutama dari sisi pakaian. Namun bagi modder yang satu ini, ada satu hal lebih “penting” yang segera harus ia perbaiki.
Seorang modder bernama “azurebr” baru saja melepas sebuah mod FF VII Remake PC untuk Tifa yang disebut sebagai “Thiccfa Lockhart”. Benar sekali, seperti yang bisa diprediksi, mod yang juga menuntut requirement ekstra beruapa 3Dmigoto ini datang dengan satu tujuan yang jelas – membuat Tifa semakin semok. Semok dalam pengertian proporsi bagian belakang dan dada yang lebih besar daripada versi original, namun tidak dalam kapasitas yang terlalu berlebihan. Anda bisa melihat hasilnya di screenshot artikel ini.

Anda yang tertarik untuk membuat Tifa lebih semok ini bisa menuju ke tautan berikut ini untuk mengunduhnya. Bagaimana menurut Anda? Apakah Tifa di FF VII Remake original memang kurang THICC dan memang membutuhkan bantuan mod ini? Ataukah mod ini justru membuatnya tak terasa natural?