Assassin’s Creed Akan Tuju Jepang, Bagian dari AC Infinity?
Jika Anda termasuk gamer yang mengikuti berita terkait Assassin’s Creed, maka Anda sepertinya tidak lagi asing dengan konsep Assassin’s Creed Infinity yang tengah digodok oleh Microsoft. Bahwa alih-alih satu seri besar ke seri besar lainnya seperti selama ini, Assassin’s Creed Infinity akan berperan sebagai sebuah hub live services, dimana Ubisoft akan menyuntikkan setting, karakter, hingga kisah baru ke dalamnya via sistem update. Konsep ini dikabarkan memungkinkan Ubisoft untuk mengeksplorasi lebih banyak setting dan lore, tanpa harus disibukkan untuk mengerjakannya sebagai proyek besar. Berita baiknya? Ada kemungkinan salah satu setting ini adalah Jepang.
Sepertinya sudah bukan rahasia lagi bahwa sejak dahulu kala, fans sudah meminta Ubisoft untuk meracik sebuah seri Assassin’s Creed dengan Jepang sebagai setting utama. Walaupun konfirmasi belum mengemuka, namun setitik harapan muncul. Kotaku melaporkan bahwa mereka mendengar rumor bahwa Assassin’s Creed bernama sandi “Project Red” tengah dikerjakan. Red mengacu pada benua Asia, yang kemudian disokong oleh jurnalis ternama – Jeff Grubb bahwa ia bisa berakhir menjadi setting Jepang nantinya. Jurnalis lain – Schreier mendengar hal soal Red ini, namun sebagai bagian dari AC Infinity dan bukannya seri baru.
Infinity will be a platform for future AC games including Red
— Jason Schreier (@jasonschreier) July 21, 2022
Tentu saja, berdasarkan informasi yang ada, Assassin’s Creed Infinity sepertinya baru akan diperkenalkan oleh Ubisoft setelah seri Assassin’s Creed lain berbintangkan Basim di Baghdad dengan nama sandi “Rift” dirilis lebih dulu ke pasaran. Apakah Infinity akan jadi ruang untuk AC Jepang yang selama ini kita tunggu? Mari berharap untuk itu!
Source: Kotaku