Tekken 8 Akan Hadir di The Game Awards 2022

Menebak siapa yang akan menang di setiap kategori The Game Awards 2022 nanti tentu bukan pekerjaan yang mudah. Tetapi harus diakui, lebih susah lagi menebak kira-kira developer dan publisher mana saja yang akan memanfaatkan momentum event ini untuk berbagi update terbaru atau bahkan,menjadikannya sebagai ruang pengumuman perdana untuk game terbaru mereka. Gamer seringkali harus mengandalkan beragam rumor atau spekulasi untuk mendapatkan informasi lebih cepat, terutama dari sumber yang bisa dipercaya. Namun setidaknya, ada satu hal yang cukup menenangkan untuk para penggemar game fighting.
Benar sekali, setidaknya Tekken 8 dipastikan akan mampir di ajang penghargaan tersebut. Bandai Namco memang belum berbicara banyak, namun informasi ini datang dari ragam merchandise yang sudah mereka sebarkan kepada para influencer. Merch tersebut dengan jelas mengkonfirmasikan bahwa Tekken 8 akan menjadi bagian The Game Awards 2022, walaupun tak ada detail lebih lanjut soal sebanyak informasi yang akan dibagi. Kita sepertinya bisa mengantisipasi lebih banyak gameplay, pameran visual, atau bahkan pengenalan karakter baru.
Medium lul. pic.twitter.com/VX4yNfkFtL
— Aris (@AvoidThePuddle) November 30, 2022
Tekken 8 juga sepertinya game fighting yang akan mampir di sana, mengingat game seperti Street Fighter 6 dan juga seri terbaru Mortal Kombat juga sempat dirumorkan akan tampil. Bagaimana dengan Anda? Cukup menantikan seri ini?