Dev. Hogwarts Legacy: Tidak Ada Rencana untuk DLC Saat Ini
Anda bisa mengetahui bahwa sebuah game berkualitas atau tidak dari respon atau antisipasi terhadap DLC berbayar yang mungkin ia telurkan atau tidak. Jika game berujung buruk dan gagal memenuhi harapan, DLC berbayar seringkali dilihat sebagai upaya untuk mengeruk keuntungan sebaik dan secepat mungkin. Sementara untuk game yang direspon positif? Ia justru ditunggu dan dinanti berkat nilai tambah yang mungkin ia hadirkan. Bagi para penggemar Harry Potter, hal inilah yang mengitari rilis Hogwarts Legacy dan respon yang ia terima. Namun sayangnya, Avalanche hadir dengan “berita buruk”.
Terlepas dari beragam spekulasi yang menyebar, termasuk bagaimana sang olahraga di dunia sihir – Quidditch yang absen dari versi dasar Hogwarts Legacy akan muncul sebagai konten tambahan di DLC berbayar, sang developer – Avalanche datang dengan berita yang mungkin mengecewakan banyak gamer. Berbicara dengan IGN, sang director – Alan Tew menegaskan bahwa saat ini tidak ada rencana DLC ataupun expansion pack untuk Hogwarts Legacy. Mereka mengaku terlalu sibuk mempersiapkan game ini pada saat menyambut rilis.
Avalanche sendiri terus melemparkan update-update untuk menyempurnakan pengalaman Hogwarts Legacy di beragam platform. Bagaimana dengan Anda? Termasuk gamer yang menginginkan atau justru menolak DLC berbayar untuk Hogwarts Legacy?
Source: IGN