Otak Star Wars Jedi Hengkang dari EA

Seorang penyelamat, ini mungkin kata yang tepat untuk menjelaskan posisi seorang Stig Asmussen ketika kita bicara soal franchise Star Wars dari EA. Ketika Disney sempat menyerahkan hak pengembangan secara eksklusif ke publisher yang satu ini, yang kita dapatkan adalah mimpi buruk yang memuncak pada Star Wars Battlefront 2 yang datang dengan microtransactions yang sebegitu invasif-nya, hingga ia dicerca dari segala arah. Rasa optimisme pada cara EA menangani Star Wars baru kembali ketika sang game single-player dengan pendekatan ala Souls dari Respawn Entertainment – Star Wars Jedi tersedia di pasaran. Namun setelah kesuksesan seri keduanya, ia justru hadir dengan berita buruk.
Sang otak – Stig Asmussen yang notabene juga sempat menangani God of War 3 di masa lalu akhirnya memutuskan untuk hengkang dari Respawn dan juga karenanya, EA. Tidak ada alasan yang diberikan oleh Asmussen sendiri, hanya pengumuman resmi dari EA bahwa talenta yang satu ini memutuskan untuk “mengejar petualangan lain” di luar EA dengan ekstra ucapan semoga beruntung dari perusahaan raksasa ini. Posisi Asmussen di Respawn dan seri Star Wars Jedi akan digantikan oleh veteran lain yang saat ini memang masih menjadi misteri. Belum jelas apakah ini akan berpengaruh pada ambisi Asmussen untuk menjadikan seri Star Wars Jedi sebagai trilogi.

Belum jelas pula kemana Asmussen akan berlabuh selanjutnya dan kira-kira proyek baru seperti apa yang akan ia kerjakan nantinya. Apakah kepergian talenta besar ini akan mempengaruhi kualitas atau bahkan sekadar eksistensi seri Star Wars Jedi selanjutnya? Kita tunggu saja.