Rise of the Ronin Pamer Setting Jepang Klasik dan Eksplorasi
Membahagiakan tentu saja melihat semakin banyak developer yang berusaha mengeksplorasi era Jepang klasik, khususnya di masa feudal-nya sebagai setting utama. Dengan semua kisah dan konflik yang berdiri di atasnya, ia memang menawarkan begitu banyak potensi untuk hadir sebagai game yang tidak hanya menggoda secara gameplay atau cerita, tetapi juga estetika. Apalagi jika sang developer juga datang dari Jepang sendiri, yang notabene lebih memahami seluk beluk yang ada. Salah satu proyek teranyar yang pantas untuk diantisipasi tentu saja datang dari Team Ninja dan Koei Tecmo – Rise of the Ronin.
Lewat sebauh trailer berdurasi hampir 3 menit, Rise of the Ronin memamerkan tiga hal dasar yang sepertinya akan jadi daya tarik utama: setting, eksplorasi, dan ragam aktivitas yang bisa Anda tempuh. Anda bisa melihat bagaimana sang karakter utama dibekali dengan banyak hal, dari glider, grappling hook, kuda, hingga kemampuan berenang untuk menjelajahi setiap jengkal dunianya. Rise of the Ronin juga tidak hanya akan “terjebak” di Edo saja, dimana Anda tampaknya juga bisa mengunjungi Tokyo dan Yokohoma nantinya. Aksi jalan-jalan Anda juga nantinya akan membuat Anda bertemu dengan banyak hal, termasuk kesempatan untuk membelai ragam kucing liar yang ada.

Rise of the Ronin sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 22 Maret 2024 mendatang untuk Playstation 5. Bagaimana dengan Anda? Ikut menantikan seri ini?