Bukan Diskon, EA Turunkan Harga Red Alert 3 di Steam Jadi 30 Ribu Rupiah Saja!

Reading time:
March 5, 2024
red alert 31

Salah satu genre yang sayangnya kian ditinggalkan, gamer-gamer penikmat genre RTS memang tidak lagi punya banyak opsi seperti beberapa dekade yang lalu, ketika PC mulai bergerak menjadi mesin gaming yang mainstream. Opsi untuk proyek terbaru yang pantas untuk diantisipasi bisa dibilang terbatas, membuat tak sedikit gamer pencinta genre ini yang sekadar merindukan game-game lawas legendaris yang sempat mereka cicipi. Jika Anda termasuk salah satu gamer ini dan kebetulan mencintai Command & Conquer 3 dan Red Alert 3? Ini mungkin jadi berita yang akan membuat hati Anda bahagia.

Tanpa angin, tanpa hujan, tanpa pengumuman ataupun diskusi resmi sama sekali, EA tiba-tiba melakukan sesuatu yang sepertinya siap membuat gamer pencinta genre RTS bahagia. Benar sekali, mereka tiba-tiba “memangkas” harga Command & Conquer 3 dan Red Alert 3 berserta semua expansion-nya dengan sangat signifikan. Ingat ini bukan diskon, melainkan harga baru yang ditetapkan EA. Game-game yang sempat ditawarkan di harga 180 – 200 ribu Rupiah tersebut kini bisa Anda beli dan dapatkan dengan harga hanya 30 ribu Rupiah saja! Sayangnya, harga baru ini tidak berlaku untuk Remastered Collection yang masih terpampang dengan harga lama.

red alert 3
Command & Conquer 3 dan Red Alert 3 tinggal 30 ribu Rupiah saja di Steam sebagai harga baru, bukan diskon!

EA sendiri tidak memberikan penjelasan di balik strategi harga baru ini, yang juga diaplikasikan di region lain seperti Amerika Serikat juga. Bagaimana dengan Anda? Tertarik memilikinya di harga baru ini?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…
June 12, 2024 - 0

Preview My Lovely Empress: Racun Cinta Raja Racikan Dev. Indonesia!

Lantas, apa yang sebenarnya ditawarkan oleh My Lovely Empress di…
February 6, 2024 - 0

Menjajal Honkai Star Rail 2.0: Selamat Datang di Penacony, Semoga Mimpi Indah! 

Honkai Star Rail akhirnya memasuki versi 2.0 dengan memperkenalkan dunia…

PlayStation

October 4, 2024 - 0

Review Silent Hill 2 Remake: Akhirnya Si Bukit Sunyi Berkabut Kembali!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Silent Hill 2 Remake ini?…
September 26, 2024 - 0

Review Zenless Zone Zero: Masih Mencari Jati Diri!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Zenless Zone Zero alias ZZZ…
September 17, 2024 - 0

Review Dead Rising Deluxe Remaster: Mayat Hidup yang Kian Hidup!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dead Rising Deluxe Remaster ini?…
September 5, 2024 - 0

Review ASTRO BOT: Game Platformer Terbaik Playstation Sejauh Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Astro Bot ini? Mengapa kami…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…