Mafia Baru Akan Diumumkan di Summer Game Fest 2024?

Menjadi salah satu event gaming terbesar di industri game saat ini, banyak gamer yang tentu saja menantikan kehadiran Summer Game Fest 2024 yang akan diselenggarakan di awal Juni 2024 nanti. Sang “empunya” acara – Geoff Keighley sendiri sudah mengkonfirmasikan setidaknya akan ada 55 perusahaan game yang terlibat, walaupun masih tanpa detail siapa-siapa saja yang akan datang dengan kejutan yang pantas untuk diantisipasi. Jika Anda termasuk gamer yang menantikan sebuah seri terbaru Mafia, maka Anda sepertinya tidak akan ingin melewatkan acara yang satu ini.
Konfirmasi secara eksplisit memang belum mengemuka, namun 2K Games – sang empunya franchise Mafia baru saja mengumumkan bahwa tabir misteri soal iterasi teranyar dari salah satu franchise terbesar dan yang paling dicintai dari mereka akan dibuka di ajang tersebut. Memang jika hanya berkaca pada kalimat ini, ada begitu banyak potensi yang bisa mengemuka. Namun jika mengingat bagaimana rumor soal seri terbaru Mafia cukup kuat menyebar selama beberapa bulan terakhir, harapan memang kuat mengarah ke sana.
2K plans to reveal the next iteration in one of 2K's biggest and most beloved franchises at @SummerGameFest on Friday, June 7. pic.twitter.com/1vyFXE2N4z
— Summer Game Fest (@summergamefest) May 16, 2024
Summer Game Fest 2024 sendiri akan diselenggarakan di tanggal 7 Juni 2024 nanti, waktu setempat. Bagaimana dengan Anda? Era Mafia mana yang Anda dambakan jika memang pengumuman ini berujung pada seri baru franchise tersebut?