X-Shot: Event Berhadiah Di Awal Bulan Desember

X-shot adalah game baku tembak ala Counter Strike Online dengan menggunakan senjata modern dan dihadirkan di Indonesia melalui publisher game bernama Winner Interactive. Bila Anda memainkan game MMOFPS yang menarik ini, bersiaplah untuk mengikuti event berhadiah berupa senjata dan item menarik yang bisa digunakan dalam game. Pada awal bulan desember ini X-Shot akan menggelar event baru yang memberikan beberapa item menarik, seperti PP2000, Anti-Flash, dan 11 RememberLlogo. Kejutan berhadiah ini akan dibuka untuk tanggal 13 Desember 2011 saja. Oleh karena itu, bersiaplah untuk mendapatkannya dan jangan sampai ketinggalan! Cara mendapatkannya pun mudah saja. Anda cukup melakukan log-in ke dalam game X-shot. Berikut beragam Item menarik yang bisa Anda dapatkan:

Event yang menarik ini dipastikan dapat membantu para X-shoter untuk bermain menjadi lebih nyaman dan menyenangkan. Sayangnya, semua item yang mereka sajikan hanya berdurasi tiga hari saja! Untuk info lebih detail mengenai berita ini, kunjungi website resmi mereka di sini.