Medal of Honor: Warfighter Akan Gunakan Frostbite 2.0

Reading time:
February 24, 2012

mohwarfighter thumbail

Setelah sempat dirumorkan akan hadir di tahun ini, kepastian akan kemunculan seri Medal of Honor terbaru akhirnya dikonfirmasikan oleh pihak EA sendiri. Keputusan EA untuk melahirkan kembali Medal of Honor sebagai sebuah game FPS di perang modern memang berhasil menarik perhatian industri game di 2010 silam. Tidak mengherankan jika EA ingin mempertahankan momentum dengan menjadikan MOH modern ini sebagai sebuah franchise yang berkelanjutan. Kepastian ini sendiri datang dari informasi eksklusif yang didapatkan oleh Official Xbox Magazine. FPS yang sempat menuai kontroversi ini akhirnya dipastikan akan berlanjut di seri terbaru – Medal of Honor: Warfighter.

Setelah sempat dianaktirikan selama dekade terakhir ini, PC tampaknya akan menjadi anak emas dari perkembangan industri game di masa depan, khususnya game-game action yang dirilis oleh EA. Medal of Honor: Warfighter yang akan dikembangkan oleh Danger Close Studio ini dikabarkan akan mengusung engine yang sama dengan Battlefield 3 – Frostbite Engine 2.0. Walaupun akan dirilis secara multiplatform, namun bercermin dari kasus BF 3, hampir dipastikan bahwa kualitas visualisasi MOH: Warfighter akan tampak jauh lebih maksimal di versi PC dibandingkan konsol. Gamer konsol, Anda boleh meratap saat ini!

mohwarfighter

Belum ada kejelasan yang pasti tentang plot utama yang akan diusung di dalam Medal of Honor: Warfighter, namun EA sendiri berencana untuk merilis game ini pada bulan Oktober 2012 mendatang. Jika memang demikian, maka tahun ini pun tidak akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Perang besar antara Activision dan EA pun akan terus berlanjut. Call of Duty Black Ops 2 dan Medal of Honor: Warfighter, mana yang lebih Anda tunggu?

Source: OXM

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…
June 12, 2024 - 0

Preview My Lovely Empress: Racun Cinta Raja Racikan Dev. Indonesia!

Lantas, apa yang sebenarnya ditawarkan oleh My Lovely Empress di…
February 6, 2024 - 0

Menjajal Honkai Star Rail 2.0: Selamat Datang di Penacony, Semoga Mimpi Indah! 

Honkai Star Rail akhirnya memasuki versi 2.0 dengan memperkenalkan dunia…

PlayStation

September 5, 2024 - 0

Review ASTRO BOT: Game Platformer Terbaik Playstation Sejauh Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Astro Bot ini? Mengapa kami…
August 26, 2024 - 0

Review Black Myth – Wukong: Liar, Nakal, Brutal!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Black Myth: Wukong ini? Mengapa…
August 9, 2024 - 0

Review Elden Ring – Shadow of the Erdtree: Tidak Bebas dari Kritik!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Elden Ring - Shadow of…
July 17, 2024 - 0

Review Kunitsu-Gami: Antara Suka Atau Benci!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Kunitsu-Gami ini? Apa yang membuat…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…