Tanggal Rilis RE: Operation Raccoon City untuk PC Diumumkan!

Entah apa yang sedang menjalar di otak Capcom saat ini, namun ia semakin memperlihatkan keberpihakan yang begitu kuat pada konsol dibandingkan PC. Walaupun Capcom mulai melirik PC sebagai platform perilisan yang potensial dan banyak gamer PC yang bersyukur untuk itu, namun Capcom seolah tidak ingin melepaskan kesan bahwa konsol masih menjadi anak emas mereka. Setelah mengumumkan tanggal rilis Street Fighter X Tekken versi PC yang terlambat dua bulan setelah konsol tanpa alasan, mereka melakukan hal yang tidak berbeda dengan seri RE terbaru mereka: Operation Raccoon City.
RE: Operation Raccoon City sendiri memang didesain sebagai seri RE spin-off yang berbeda. Jika di seri sebelumnya ia datang dengan gameplay action yang berfokus pada satu karakter, Operation Raccoon City menghadirkan third person shooter dengan fokus pada aksi team dan spesialisasi kelas mereka masing-masing. Game ini sendiri rencananya akan dirilis pada akhir Maret untuk Playstation 3 dan XBOX 360. Berita baiknya, Capcom juga berencana untuk merilis game ini untuk PC. Kabar buruknya? Seperti biasa, gamer PC tidak akan bisa mendapatkannya pada waktu yang sama dengan gamer konsol. Resident Evil: Operation Raccoon City versi PC akan dirilis pada tanggal 18 Mei 2012 mendatang, 2 bulan lebih lambat dibandingkan versi konsolnya.

Capcom sendiri tidak memberikan alasan yang jelas atas keterlambatan ini, walaupun tertulis dukungan ekstra Nvidia 3D akan dipersiapkan untuk versi rilis PC nantinya. Tidak tertutup kemungkinan jika versi PC ini akan datang dengan kualitas grafis yang tampil lebih baik. Apa yang paling saya harapkan dari versi PC ini? Mode LAN akan menjadikan penantian selama dua bulan ini menjadi pantas. Semoga saja!