GTA Online Akan Hadirkan Transaksi Uang Nyata?

Reading time:
September 25, 2013
GTA Online (3)

Rockstar memang belum kehabisan amunisi untuk terus mendominasi persaingan di industri game saat ini. Setelah berhasil membukukan lebih dari USD 1 Milyar dalam tiga hari serta menguasai 89% persaingan di pasar Inggris, Rockstar masih memiliki satu senjata utama untuk mempertahankan keunggulan yang satu ini – GTA Online. Sebagai sebuah fitur dan dunia yang terpisah dari mode single player yang ada, fitur yang akan dirilis secara resmi pada 1 Oktober 2013 mendatang ini memang menjanjikan sebuah pengalaman open-world yang lebih mumpuni. Namun sayang, Rockstar yang selama ini terkenal cukup idealis, tampaknya mulai jatuh pada gaya bisnis mainstream industri game.

Lewat XML DLC dari GTA V, seorang user dari situs komunitas – Reddit menemukan “bukti” bahwa GTA Online akan mengusung mekanisme microtransactions di dalamnya, yang berarti memungkinkan Anda untuk membeli item dengan menggunakan uang nyata. Lewat menu Store yang terbaca, user bernama “1880”  ini menemukan sebuah konten item bernama Cash Cards yang bernilai USD 100.000 hingga USD 1.250.000,-. Di deskripsi item ini tertulis cukup eksplisit bagaimana Rockstar memosisikan Cash Cards ini sebagai solusi dari masalah keuangan ketika memainkan GTA Online. Di situ juga tertulis bagaimana Cash Cards yang dibeli akan secara otomatis terakumulasi di rekening karakter Anda.

GTA Online dirumorkan akan hadir dengan fitur microtransactions - memungkinkan Anda untuk membeli item tertentu dengan uang nyata. Rockstar sendiri belum memberikan klarifikasi apapun.
GTA Online dirumorkan akan hadir dengan fitur microtransactions – memungkinkan Anda untuk membeli item tertentu dengan uang nyata. Rockstar sendiri belum memberikan klarifikasi apapun.

Namun tentu saja, semua rumor, terlepas dari validnya informasi yang didapatkan, masih terhitung sebagai spekulasi tanpa dasar. Rockstar sendiri selama ini belum pernah mengkonfirmasikan kehadiran fitur transaksi uang nyata seperti ini dan belum memberikan komentar apapun terkait hal ini. Namun jika memang ini terbukti benar pada saat rilis nanti, ini tentu saja cukup mengecewakan, melihat developer sebesar Rockstar, dengan pendapatan yang sudah begitu masif, harus menempuh jalur microtransactions seperti ini. Please don’t make this happen, Rockstar.

Load Comments

PC Games

January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…
October 18, 2022 - 0

Review Uncharted Legacy of Thieves (PC): Drake Pindah Rumah!

Seperti apa performa dan fitur yang ditawarkan oleh Uncharted Legacy…
September 23, 2022 - 0

Review IMMORTALITY: Misteri Dalam Misteri Dalam Misteri!

Apa yang sebenarnya  ditawarkan oleh IMMORTALITY? Mengapa kami menyebutnya game…
August 19, 2022 - 0

Review Cult of the Lamb: Menyembah Setan Sambil Bertani!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Cult of the Lamb ini?…

PlayStation

March 29, 2023 - 0

Review Resident Evil 4 Remake: Mengulang Sebuah Keajaiban!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Resident Evil 4 Remake ini?…
March 15, 2023 - 0

Review Resident Evil Village (VR): Panik? Panik Lah!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Resident Evil Village dalam mode…
February 28, 2023 - 0

Wawancara dengan Naoki Yoshida (Final Fantasy XVI)!

Kami berkesempatan untuk mewawancarai otak Final Fantasy XVI - Naoki…
February 28, 2023 - 0

Impresi Final Fantasy XVI: Langsung Kandidat Game of the Year 2023!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Final Fantasy XVI? Mengapa kami…

Nintendo

November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
August 4, 2022 - 0

Preview Xenoblade Chronicles 3: Seperti Sebuah Keajaiban!

Kesan pertama apa yang ditawarkan Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
April 6, 2022 - 0

Review Kirby and The Forgotten Land: Ini Baru Mainan Laki-Laki!

Lantas, apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Kirby and the Forgotten…