[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013
Kabar gembira buat seluruh gamers di Indonesia, karena melalui situs resminya akhirnya MMOG.asia mengumumkan DivoSaga untuk server versi bahasa Indonesia. Server versi bahasa Indonesia akan dibuka untuk semua pada hari selasa 17 Desember 2013 dan sudah bisa melakukan Top Up, sehingga semua gamers Indonesia sudah bisa bermain di server versi bahasa indonesia.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 1 coverimages](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/coverimages-600x222.png)
DivoSaga merupakan browser game berbasis MMO TRPG yang merupakan penggabungan RPG game dan strategi. Dalam skala RPG, pemain bisa mengendalikan salah satu dari 3 profesi Warrior, Archer dan Wizard, serta memimpin 2 pasukan dalam mode game bergrafis 2,5 D. Tentu saja game ini akan membawa para gamers ke dalam petualangan ke dalam genre game berbeda dari biasanya, karena petualangan dan pertarungan yang disajikan juga sangat beragam.
Beberapa fitur yang diunggulkan seperti:
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 2 divoqte](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divoqte.png)
QTE
Quick Time event dimana pemain bisa memakai kekuatan system ini di dalam pertempuran.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 3 divoekspedisi](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divoekspedisi.png)
Ekspedisi
Para gamers bisa mencari item dan perlengkapan langka.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 4 divopvp](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divopvp-600x379.png)
PVP
Para gamers bisa bertarung dengan pemain lain sekaligus menyandangkan gelar sebagai pemain terkuat.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 5 divomvp](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divomvp.png)
MVP
Para gamers juga disajikan dengan pertempuran melawan BOSS monster yang memberikan beragam hadiah.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 6 divobattlefield](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divobattlefield.png)
Battlefield
Para gamers bisa mendapatkan medal dan honor dari fitur battlefield.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 7 divofarm](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divofarm.png)
Farm
Para gamers bisa mendapatkan Gold maupun Experience point dari bertanam.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 8 divoastrology2](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divoastrology2.png)
Astrology
Fitur unik yang bisa gamers gunakan untuk meningkatkan kemampuan karakternya.
![[PR] DivoSaga Versi B.Indonesia, Segera 17 Desember 2013 9 divohonor](https://jagatplay.com/wp-content/uploads/2013/12/divohonor.png)
Honor Title
Fitur title khusus yang bisa gamers dapatkan dari PVP battle.
Bagi para gamers yang ingin mencoba bermain di server Indonesia, kalian bisa mengunjungi situs resminya di http://divosaga.mmog.asia/id/ untuk melakukan pendaftaran ID dan mulai bermain. MMOG.asia juga sudah menyiapkan beragam hadiah-hadiah menarik untuk event OBT.
Trailer resmi Offcial Divosaga bisa lihat disini
Jadi…jangan sampai ketinggalan ya! ~










