Kojima Ingin Buat Silent Hills Seseram Mungkin!

Reading time:
August 15, 2014
silent hill

Sebuah kejutan yang luar biasa, tidak pernah ada yang mengira bahwa Gamescom 2014 ternyata justru memuat satu judul yang sudah begitu lama dirindukan oleh publik di industri game. Kehadiran Hideo Kojima di presentasi Sony yang sekedar datang dan memperkenalkan MGS V: Phantom Pain menjadi akting pantas untuk diacungi jempol. Siapa yang menyangka, jenius yang satu ini ternyata memuat kejutan besar di P.T. – sebuah game horror yang sempat diperkenalkan sebagai proyek indie dari studio baru. Gamer yang berhasil menyelesaikan game ini bertemu dengan pengumuman besar – sebuah seri terbaru Silent Hills yang akan memuat Norman Reedus sebagai karakter utama.

Berbicara soal P.T. setelah memperkenalkan Phantom Pain di stage utama miliknya sendiri, Kojima mengaku kaget bahwa informasi soal Silent Hills ini sudah menyebar di hari pertama. Ia mengaku merancang puzzle di teaser ini dengan harapan baru bisa diselesaikan setidaknya 1 minggu setelah ajang Gamescom 2014.

Dalam wawancara lanjutannya di Gamescom 2014, Kojima menegaskan ambisinya untuk menciptakan game Silent Hill yang seseram mungkin. Ia bahkan tidak peduli ini jika berakhir dengan tidak ada gamer yang memainkannya karena rasa takut.
Dalam wawancara lanjutannya di Gamescom 2014, Kojima menegaskan ambisinya untuk menciptakan game Silent Hill yang seseram mungkin. Ia bahkan tidak peduli ini jika berakhir dengan tidak ada gamer yang memainkannya karena rasa takut.

 

Walaupun mengaku dirinya sebagai seorang penakut, Kojima menegaskan bahwa ia sangat berambisi untuk menciptakan sensasi Silent Hills yang sangat menakutkan. Ia mengerti bahwa banyak gamer yang mungkin akan tidak berani memainkannya, namun ia sendiri tidak peduli. Ia kini berfokus menjadikan Silent Hills tampil seseram mungkin. Sayangnya, ia sendiri belum bisa berbagi detail soal rencana rilis dan sebagainya. Namun ia mengaku proyek ini akan dikerjakan berbarengan dengan MGS V: Phantom Pain.

Jika P.T. tidak pernah dirilis sebelumnya, ucapan Kojima ini mungkin terdengar seperti omong kosong belaka dan sedikit disangsikan, apalagi mengingat ia selama ini hanya mengerjakan game-game seperti Metal Gear Solid dan ZOE yang sama sekali tidak mengusung sensasi horror. Namun dengan bukti awal – P.T. yang berhasil membuat banyak gamer di seluruh dunia berteriak seperti anak perempuan, termasuk kami, pernyataan Kojima ini menjadi sesuatu yang pantas untuk diantisipasi.

Prepare your extra pants!

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…

PlayStation

June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…

Nintendo

June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…