Review The Spatials: Strategi Membangun Plus Unsur RPG!

Reading time:
May 8, 2015
The Spatials memiliki permainan yang mudah dipelajari tetapi memberikan tantangan besar
The Spatials memiliki permainan yang mudah dipelajari tetapi memberikan tantangan besar

Eksplorasi antariksa yang maha luas semenjak dahulu kala selalu menjadi mimpi umat manusia. Ketika manusia mulai mengenal dan menamakan kerlipan cahaya di langit sebagai bintang, saat itu pula mereka ingin mengetahui segala hal mengenai apa yang ada di sana. Ada eksplorasi, tentu diikuti pula dengan kolonisasi untuk menghuni dunia asing yang baru dan misterius. Tema inilah yang menjadi tujuan Anda ketika memainkan The Spatials.

The Spatials bukan hanya mengembangkan temanya di seputar kolonisasi dan pembangunan dunia baru saja. Seperti pionir kebanyakan, tujuan utama Anda adalah menghasilkan uang dari koloni yang berhasil dibangun. Untuk itu, sama juga seperti penjelajahan Colombus ketika menemukan benua Amerika di abad pertengahan, Anda perlu mengumpulkan sumber daya material atau resource dengan cara mengeksploitasi planet baru.

Menjelajahi dunia baru sambil mencari keuntungan finansial
Menjelajahi dunia baru sambil mencari keuntungan finansial

Keunikan The Spatials bila dibandingkan game sejenis yang juga bertema membangun adalah kesederhanaan dan di saat bersamaan memiliki kedalaman strategi. Setidaknya pada pandangan pertama Anda perlu membagi perhatian pada beberapa sisi, yaitu membangun, eksplorasi planet baru, manajemen produksi resource, riset teknologi baru, dan mengatur “karyawan” Anda.

Dunia Baru Menanti

Penjelajahan dunia baru Anda dimulai dengan penunjukan posisi baru Anda oleh manajemen atas. Pada tahun 5781, promosi terbaik yang bisa didapatkan oleh karyawan manajemen tingkat menengah adalah memimpin bagian baru, yaitu sebuah batu asteroid yang melayang di antariksa. Melalui batu besar tersebut, Anda diharapkan dapat membangun sebuah stasiun antariksa yang mampu menarik banyak wisatawan “asing” dan tentu saja menghasilkan banyak keuntungan uang.

Tata surya di dunia asing menawarkan banyak keuntungan di balik bahayanya
Tata surya di dunia asing menawarkan banyak keuntungan di balik bahayanya

Sebagai permulaan, Anda akan diberikan kuasa untuk mengatur pekerjaan dari lima karyawan antariksa. Mereka bertugas sebagai tim awal untuk membangun stasiun serta di saat bersamaan mencari daerah baru untuk digali sumber dayanya. Selain itu, Anda juga akan dibekali sejumlah uang yang cukup untuk memulai departemen baru tersebut. Namun, uang tersebut akan cepat sekali habis bila Anda tidak mulai menjelajahi planet baru dan “berkenalan” dengan penduduk aslinya.

Daerah baru akan terkunci selama Anda belum menyelesaikan misi untuk membukanya
Daerah baru akan terkunci selama Anda belum menyelesaikan misi untuk membukanya

Asteroid yang Anda gunakan sebagai markas utama menjadi daerah utama pembangunan stasiun. Luasnya sendiri meskipun cukup besar tetapi terbatas. Itu sebabnya Anda perlu mengatur tata letak terbaik untuk pembangunan stasiun angkasa milik Anda. Sedangkan untuk planet yang bisa dijelajahi sendiri jumlahnya sangat banyak. Jumlahnya bisa mencapai ratusan!

Setiap planet menawarkan jenis resource yang berbeda
Setiap planet menawarkan jenis resource yang berbeda

Misi yang bisa ditemui di planet baru terkadang semudah mengalahkan musuh sekali saja atau bisa juga terdiri dari beberapa stage. Misalnya, Anda diminta mencari orang untuk diajak berbicara, untuk kemudian dia memberikan misi mengumpulkan benda yang dijaga musuh, kemudian Anda perlu melawan boss, dan tidak lupa kembali berbicara dengan orang pemberi misi. Setelah sebuah planet selesai dijelajahi, Anda dapat teleport kembali ke markas dan planet tersebut dapat digarap resource-nya. Bila Anda masih ingin mencari tambahan uang atau hadiah misi berupa resource, Anda dapat kembali mengulang misi di planet yang telah selesai dijelajahi. Bahkan Anda juga dapat meningkatkan kesulitan misinya. Cara ini memang membuat musuh menjadi lebih kuat, tetapi di saat bersamaan memberikan hadiah lebih besar.

Misi yang dapat ditemui diacak setiap kali Anda memulai permainan baru
Misi yang dapat ditemui diacak setiap kali Anda memulai permainan baru
Pages: 1 2 3
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…

PlayStation

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 21, 2025 - 0

Review Clair Obscur Expedition 33: RPG Turn-Based nan Indah, Seru, & Memilukan

Clair Obscur: Expedition 33 menjadi bukti akan pentingnya passion dan…
June 19, 2025 - 0

Review Monster Hunter Wilds: Keindahan Maksimal di Tengah Derasnya Adrenalin

Monster Hunter Wilds berhasil gabungkan beragam elemen terbaik dari seri…
December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…

Nintendo

November 4, 2025 - 0

Review Trails in the Sky 1st Chapter: Remake Terindah Untuk Game JRPG Klasik

Trails in the Sky 1st Chapter menjadi remake yang teramat…
June 30, 2025 - 0

Review Nintendo Switch 2: Upgrade Terbaik Untuk Console Terlaris Nintendo

Nintendo Switch 2 merupakan upgrade positif yang telah lama ditunggu…
July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…