Nintendo Wii U Bajakan Sudah Tersedia di Indonesia?

Reading time:
November 23, 2015
Super Smash Bros Wii U - jagatplay

Bajakan, kata yang satu ini memang masih melekat kuat dengan identitas banyak gamer di Indonesia. Terlepas dari masa etis / tidak etis yang mengitari soal hobi, keuangan, dan beragam argumen yang muncul darinya, ia jadi realita yang tidak terhindarkan. Tak hanya soal game-game di PC, tetapi juga konsol. Namun berbeda dengan era Xbox 360 yang dahulu cukup “mudah” dibobol tak lama setelah rilis, kombinasi tiga konsol saat ini – Nintendo Wii U, Playstation 4, dan Xbox One masih terhitung solid hingga saat ini. Namun seperti biasa, ini hanya masalah waktu saja. Di “penghujung umur”-nya, Wii U lah yang jadi korban pertama.

Sebuah program yang sudah teruji berhasil di dunia maya akhirnya mengemuka, bernama Loadiine. Berbeda dengan metode bajakan selama ini yang menyuntikkan firmware kustom atau perangkat hardware tambahan, Loadiine tak membutuhkan hal tersebut sama sekali. Yang Anda butuhkan hanyalah sebuah koneksi internet yang terkunci untuk hanya bisa terhubung pada halaman web tertentu. Dengan menyuntikkan image ke dalam SD Card, situs tersebut akan memungkinkan Anda untuk memainkan game lewat MiiMaker dengan memastikan ada game tertentu dalam tray.

Tak butuh perangkat keras tambahan atau firmware kustom, program berbasis bernama Loadiine memungkinkan gamer Wii U mencicipi game image via SD card.
Tak butuh perangkat keras tambahan atau firmware kustom, program berbasis bernama Loadiine memungkinkan gamer Wii U mencicipi game image via SD card.
Salah satu forum FJB terbesar Indonesia bahkan sudah mulai buka
Salah satu forum FJB terbesar Indonesia bahkan sudah mulai buka “lapak” menjual image game-game ini.

Kami tertentu tak bisa membicarakan metode bajakan ini secara terbuka, namun hasil penelitian di dunia maya menunjukkan bahwa hal ini bisa berjalan dengan optimal. Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi, dengan yang paling utama adalah konsol Wii U yang masih berjalan di firmware 5.3.2. Tentu saja, Anda tidak boleh terhubung dengan koneksi internet untuk mencegah brick walaupun informasi terbaru menyebut bahwa para kelompok peretas tengah berusaha menjajal opsi firmware lebih tinggi untuk menjalankan Loadiine. Jika penasaran? Dengan semua resiko yang bisa muncul, Anda bisa mencarinya dengan mudah via Google.

Hal yang paling menarik tentu saja penelusuran yang kami lakukan di dunia maya terkait beberapa forum jual beli ternama, seperti Kaskus, misalnya. Walaupun tidak menyediakan tutorial untuk melakukan Loadiine dan sejenisnya, salah satu user bahkan sudah mulai membuka “lapak” untuk menjual image-image game Nintendo Wii U dalam bentuk harddisk eksternal dengan harga yang cukup tinggi.

Belum jelas tindakan Nintendo sendiri untuk menutup celah Loadiine yang mulai populer ini. Bagaimana dengan Anda sendiri? Mulai tertarik untuk melirik Nintendo Wii U setelah exploit seperti ini terungkap?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…