Preview Star Wars Battlefront: Visual Super Mengagumkan!

Reading time:
November 18, 2015
Star Wars Battlefront Jagatplay (186)

DICE dan sebuah game shooter bertema Star Wars, kombinasi keduanya saja sudah cukup untuk membuat banyak gamer menunggu sejak beberapa tahun yang lalu. Apalagi konfirmasi memastikan bahwa seri terbaru ini adalah seri Battlefront – salah satu franchise shooter Star Wars dengan basis fans yang terhitung masif. Pertempuran yang cepat, dinamis, dengan rangkaian kendaraan dan hero ikonik yang membuatnya kian panas kini berpotensi semakin sempurna, apalagi dengan dukungan engine memesona – Frostbite yang dimiliki DICE. Setelah digoda cukup lama, termasuk via versi beta dengan jumlah map yang terbatas, EA dan DICE akhirnya melemparkan Star Wars Battlefront ke pasaran!

Kesan Pertama

Mengagumkan, kata  inilah yang langsung meluncur dari mulut kami ketika mencicipi Star Wars Battlefront di PC dengan setting mentok kanan 1080p. Memaksimalkan kekuatan Frostbite yang bahkan kian memukau sejak Battlefield Hardline, Star Wars Battlefront benar-benar sebuah pengalaman yang memanjakan mata! Kita tak hanya bicara soal bagaimana mereka meracik detail tekstur atau tata cahaya yang keren di dalamnya, tetapi juga keseriusan untuk membangun sebuah “dunia” yang memang menawarkan cita rasa Star Wars yang kental. Dari Endor hingga Tatooine, semuanya memproyeksikan sebuah dunia fiktif Star Wars yang seharusnya, sesuatu yang memang sudah lama Anda dambakan untuk ikut bergabung di dalamnya. Sebuah mimpi yang terpenuhi.

Sementara dari sisi gameplay, tak banyak berubah dari yang dilemparkan di versi beta kemarin. Yang dijual hanyalah mode yang lebih banyak, termasuk Fighter Squadron – mode yang memuat hanya pertarungan antara pesawat-pesawat ikonik Star Wars. Variasi senjata, progress level, dan karakter hero yang lebih banyak juga mewarnai versi full version ini, tentu saja – lengkap dengan ragam peta pertempuran yang juga lebih banyak.

Sejauh ini, pengalaman yang ditawarkan cukup fun dengan intensitas pertempuran yang berjalan cepat. Namun ada beberapa catatan ekstra yang kami perhatikan, termasuk dari sisi balancing yang kembali bermasalah. Jika di versi beta kemarin, Walker Assault terasa terlalu berat ke sisi Imperial, kini Rebel bisa menang dengan terlalu mudah di mode yang sama. Apakah DICE akan mengubah kembali balancing ini di masa depan lewat patch? Semoga saja terjadi.

Sembari menunggu waktu yang lebih proporsional untuk melakukan review, apalagi dengan ragam mode yang ia tawarkan, izinkan kami melemparkan screenshot dengan setting terbaik di bawah ini untuk membantu Anda mendapatkan sedikit gambaran soal Star Wars Battlefront. That visual..

Preview ini menggunakan:

AMD Radeon R9 380x

R9_390_BlackReflective_4c_X

PS: Klik Gambar untuk Memperbesar!

Star Wars Battlefront Jagatplay (109) Star Wars Battlefront Jagatplay (4) Star Wars Battlefront Jagatplay (25) Star Wars Battlefront Jagatplay (37) Star Wars Battlefront Jagatplay (57) Star Wars Battlefront Jagatplay (67) Star Wars Battlefront Jagatplay (79) Star Wars Battlefront Jagatplay (84) Star Wars Battlefront Jagatplay (92) Star Wars Battlefront Jagatplay (134) Star Wars Battlefront Jagatplay (148) Star Wars Battlefront Jagatplay (183) Star Wars Battlefront Jagatplay (213) Star Wars Battlefront Jagatplay (161) Star Wars Battlefront Jagatplay (228)
Pages: 1 2 3 4
Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…