Tanggal Rilis Red Dead Redemption 2 Bocor?

Reading time:
March 29, 2017
red-dead-redemption-2-600x366

Gamer PC saat ini mungkin masih terjebak dengan perasaan negatif setiap kali membicarakan proyek yang sangat diantisipasi dari Rockstar – Red Dead Redemption 2. Bagaimana tidak? Setelah berakhir tak bisa menikmati seri pertama yang tetap tak kunjung dirilis untuk PC tanpa alasan yang jelas, Rockstar juga tak menuliskan kata “PC” sebagai platform rilis seri keduanya. Sementara untuk gamer Playstation 4 dan Xbox One, game ini dijanjikan akan dirilis di tahun 2017 ini juga. Ada sedikit kekhawatiran ia akan ditunda karena minimnya informasi yang dilepas hingga bulan yang sudah menanjak ke April saat ini. Namun salah satu retailer asal Eropa sepertinya membantah hal tersebut.

Salah satu situs retailer asal Polandia – Media Markt mulai membuka proses pre-order untuk Red Dead Redemption 2 versi Playstation 4. Yang menarik? Tak sekedar menuliskan “TBA” atau tanggal placeholder “31 Desember 2017”, ia menuliskan sebuah tanggal spesifik di deskripsi produk tersebut, yakni 3 Oktober 2017 sebagai tanggal rilis. Konfirmasi yang dilakukan langsung ke departemen marketing Media Markt juga menyebut bahwa tanggal tersebut diinformasikan oleh distributor game resmi Red Dead Redemption 2 itu sendiri.

Salah satu situs retailer Polandia sempat menuliskan
Salah satu situs retailer Polandia sempat menuliskan “3 Oktober 2017” sebagai tanggal rilis untuk Red Dead Redemption 2.

Namun begitu informasi ini sudah mulai menyebar di dunia maya dan mendapatkan perhatian, PR Manager dari Media Markt menarik ucapan mereka. Ia menyebut bahwa tidak pernah ada konfirmasi tanggal rilis sama sekali terkait Red Dead Redemption 2 dan tanggal yang muncul sebelumnya tak lebih dari kesalahan teknis semata. Mereka langsung mengubah tanggal rilis tersebut kembali ke placeholder date – 31 Desember 2017 mendatang.

Apakah Red Dead Redemption 2 memang akan meluncur bulan Oktober 2017 mendatang? Ataukah ini memang sekedar kesalahan teknis semata? Kita tunggu saja. Rockstar sendiri menyebut bahwa Red Dead Redemption 2 akan dirilis di musim gugur 2017 ini, tanpa tanggal rilis pasti, untuk Playstation 4 dan Xbox One.

Load Comments

PC Games

September 8, 2023 - 0

Review HoneyCome: Kelewat Nakal, Kelewat Mahal!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh HoneyCome? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
July 12, 2023 - 0

Review DOTA 2 (Edisi 10 Tahun): Masih Ketagihan!

Bagaimana sensasi memainkan DOTA 2 di usianya yang kini menginjak…
April 6, 2023 - 0

Review Troublemaker: Hasrat Tinggi tapi Impotensi!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Troublemaker di versi akhir? Apa…
January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…

PlayStation

September 20, 2023 - 0

Review The Crew Motorfest: Aloha, Mari Balap Bahagia!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh The Crew Motorfest? Mengapa kami…
September 13, 2023 - 0

Review Baldur’s Gate 3: Emang Boleh RPG Sekeren dan Seadiktif Ini?

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Baldur’s Gate 3? Mengapa kami…
September 8, 2023 - 0

Review Sea of Stars: Paket Lengkap Rasa Klasik!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Sea of Stars? Mengapa kami…
August 30, 2023 - 0

Review Armored Core VI – Fires of Rubicon: Api itu Membara Terang Kembali!

Apa yang sebenarnya ditawar kan oleh Armored Core VI: Fires…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…