Breath of the Wild versi Emulator Dapatkan Mod Multiplayer

Emulator selama ini memang diasosiasikan sebagai cara gamer PC untuk menikmati game-game konsol, terutama yang masih dirilis secara eksklusif. Ia menjadi sebuah produk yang eksistensinya tak terhindarkan setiap kali lompatan generasi konsol terjadi, didukung dengan perkembangan “jeroan” PC yang juga semakin optimal dan menguat di saat yang sama. Namun emulasi ternyata tidak hanya terbatas hanya pada itu saja. Di tangan yang tepat, terutama para modder, seperti halnya game PC, ia juga bisa mendapatkan ekstra modifikasi untuk tidak hanya memperbaiki beberapa elemen saja, tetapi juga penambahan fitur ekstra. Seperti yang terjadi dengan emulator Nintendo Wii U untuk PC – CEMU.
Legend of Zelda: Breath of the Wild yang berhasil mendapatkan pujian di sana-sini adalah “primadona” CEMU. Progress pengembangan beberapa bulan terakhir ini difokuskan untuk membuatnya kian sempurna, dari mengurangi bug hingga memastikan framerate gameplay lebih nyaman. Namun modder punya rencana lain untuknya. Mereka berhasil menghadirkan fitur yang tak ditawarkan Nintendo sama sekali di game open-word in, multiplayer. Benar sekali, satu pemain kini bisa mengunjungi pemain Breath of the Wild lainnya. Beberapa screenshot awal bahkan sudah dilepas. Namun mod ini sendiri masih berada dalam status pre-alpha dan masih belum terhitung stabil.


Untuk sementara mod ini sendiri dieksekusi secara local dan belum ada kejelasan apakah ia akan dikembangkan secara serius atau tidak di masa depan. Satu yang pasti, ia memperlihatkan sebuah potensi yang mungkin, tidak pernah kita pikirkan sebelumnya. Breath of the Wild multiplayer di emulator? Terdengar menarik di telinga Anda?