Injustice 2 Unjuk Aksi Hellboy

Reading time:
October 30, 2017

“Karakter tamu” adalah salah satu strategi efektif yang digalakkan oleh banyak game fighting saat ini. Membuat seri game yang ia hadiri menjadi sedikit lebih unik dan menarik, kesesuaian tema memang tetap harus dipertahankan. Kehadiran karakter Mortal Kombat di seri Injustice misalnya, tidak lantas membuat mereka bisa mencabik-cabik tubuh sang lawan dengan seenak hati seperti layaknya di game asal mereka. Namun tidak hanya dari Mortal Kombat ternyata, karakter tamu untuk seri terbaru – Injustice 2 juga muncul dari semesta komik milik Dark Horse. Benar sekali, kita berbicara soal Hellboy.

Setelah sempat digoda dengan sedikit penampakan di akhir trailer, Netherrealm Studio akhirnya membuka tabir misteri untuk Hellboy. Sebuah trailer baru berdurasi 2 menit dilepas untuk memperlihatkan aksi si makhluk dengan tangan raksasa ini. Anda bisa melihat seperti apa animasi serangan, potensi kombo, hingga serangan finalnya yang sinematik. Sepertinya jelas, Netherrealm memang berusaha mempertahankan identitas Hellboy itu sendiri, walaupun harus diakui, dukungan visualnya tidak terlihat mengancam seperti yang seharusnya.

hellboy
Setelah sempat digoda lewat trailer pendek, Injustice 2 akhirnya memperkenalkan Hellboy secara resmi.

Hellboy akan bergabung dengan Injustice 2 pada tanggal 14 November 2017 mendatang, tentu saja, sebagai konten DLC berbayar. Bagaimana menurut Anda sendiri? Desain dan animasi serangannya terlihat keren di Injustice 2?

Load Comments

PC Games

January 20, 2023 - 0

Review A Space for the Unbound: Standar Tertinggi Game Indonesia Saat Ini!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh A Space for the Unbound?…
October 18, 2022 - 0

Review Uncharted Legacy of Thieves (PC): Drake Pindah Rumah!

Seperti apa performa dan fitur yang ditawarkan oleh Uncharted Legacy…
September 23, 2022 - 0

Review IMMORTALITY: Misteri Dalam Misteri Dalam Misteri!

Apa yang sebenarnya  ditawarkan oleh IMMORTALITY? Mengapa kami menyebutnya game…
August 19, 2022 - 0

Review Cult of the Lamb: Menyembah Setan Sambil Bertani!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Cult of the Lamb ini?…

PlayStation

March 29, 2023 - 0

Review Resident Evil 4 Remake: Mengulang Sebuah Keajaiban!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Resident Evil 4 Remake ini?…
March 15, 2023 - 0

Review Resident Evil Village (VR): Panik? Panik Lah!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Resident Evil Village dalam mode…
February 28, 2023 - 0

Wawancara dengan Naoki Yoshida (Final Fantasy XVI)!

Kami berkesempatan untuk mewawancarai otak Final Fantasy XVI - Naoki…
February 28, 2023 - 0

Impresi Final Fantasy XVI: Langsung Kandidat Game of the Year 2023!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Final Fantasy XVI? Mengapa kami…

Nintendo

November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
August 4, 2022 - 0

Preview Xenoblade Chronicles 3: Seperti Sebuah Keajaiban!

Kesan pertama apa yang ditawarkan Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…
April 6, 2022 - 0

Review Kirby and The Forgotten Land: Ini Baru Mainan Laki-Laki!

Lantas, apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Kirby and the Forgotten…