Streamer Terkenal Fortnite Punya Penghasilan 6,8 Miliar Rupiah / Bulan

Reading time:
March 20, 2018
ninja fortnite1

Berusaha mengais rejeki di dunia maya ternyata masih menjadi sesuatu yang digandrungi oleh anak muda saat ini. Bahwa berbeda dengan masa lampau dimana cita-cita berkutat pada banyak profesi yang konvensional, anak-anak sekarang bermimpi untuk tumbuh populer dan menjadi selebriti di internet, baik lewat sosial media ataupun situs video yang ada. Bagi gamer, menjadi “Pewdiepie” atau “Markiplier” yang baru adalah sebuah mimpi yang pantas untuk dikejar, apalagi mengingat pendapatan mereka yang begitu fantastis. Kini ada satu idola lainnya yang sepertinya pantas dijadikan panutan, setidaknya dari total penghasilan yang berhasil ia raih. Benar sekali, kita bicara soal salah satu “bintang” Twitch – Tyler “Ninja” Blevins.

Professional streamer yang satu ini memang melejit namanya setelah stream game battle-royale dari Epic Games – Fortnite yang ia lakukan meraih popularitas dalam waktu singkat. Kombinasi skill dan stream yang fun membuatnya terus mendapatkan follower yang kini sudah menyentuh angka 3,7 juta orang. Dalam wawancara terbarunya dengan CNBC, Ninja membuka pendapatan per bulannya yang fantastis. Ia menyebut bahwa dirinya bisa mendapatkan USD 500.000 atau sekitar 6,8 Miliar Rupiah setiap bulannya, hasil kombinasi dari Twitch, partnership, dan juga channel Youtube-nya yang kini berada di angka 5 juta subscriber.

Tetapi, ia juga mengingatkan bahwa kesuksesan ini tidak terjadi dalam waktu semalam saja. Ia tetap menyarankan bagi anak-anak yang terinspirasi untuk menjadi dirinya, untuk tetap bertahan dan mengejar prestasi di sekolah. Mengingat tidak ada kepastian di karir seperti ini, Ninja berharap mereka menjadikan karir gaming seperti ini sekedar sampingan sembari mengejar masa depan yang lebih pasti. Bagaimana dengan Anda sendiri? Tertarik untuk mengejar mimpi menjadi seorang Streamer seperti Ninja?

Load Comments

JP on Facebook


PC Games

November 29, 2024 - 0

Palworld Dan Terraria Crossover Event Akan Hadir Pada 2025

Palworld dan Terraria umumkan event crossover yang akan digelar pada…
October 29, 2024 - 0

Review Call of Duty – Black Ops 6 (SP): Ternyata Keren!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh mode campaign / single-player Call…
July 3, 2024 - 0

Review Wuthering Waves: Penuh Pasang dan Surut!

Apa yang ditawarkan oleh Wuthering Waves? Mengapa kami menyebutnya sebagai…
June 28, 2024 - 0

Impresi Zenless Zone Zero (Build Terbaru): Lebih Cepat, Lebih Ketat!

Kami berkesempatan menjajal build terbaru Zenless Zone Zero. Apakah kami…

PlayStation

December 7, 2024 - 0

Preview Infinity Nikki: Game Indah Di Mana Baju Adalah Pedangmu

Kesan pertama kami setelah memainkan Infinity Nikki selama beberapa jam;…
November 15, 2024 - 0

Review LEGO Horizon Adventures: Kurang Kreatif!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh LEGO Horizon Adventures ini? Mengapa…
November 13, 2024 - 0

Review Dragon Age – The Veilguard: Seru Tanggung karena Canggung!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Age: The Veilguard ini?…
November 1, 2024 - 0

Preview Dragon Quest III HD-2D Remake: Sebuah Mesin Waktu!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Dragon Quest III HD-2D Remake?…

Nintendo

July 28, 2023 - 0

Review Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Tak Sesempurna yang Dibicarakan!

Mengapa kami menyebutnya sebagai game yang tak sesempurna yang dibicarakan…
May 19, 2023 - 0

Preview Legend of Zelda – Tears of the Kingdom: Kian Menggila dengan Logika!

Apa yang ditawarkan oleh Legend of Zelda: Tears of the…
November 2, 2022 - 0

Review Bayonetta 3: Tak Cukup Satu Tante!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Bayonetta 3? Mengapa kami menyebutnya…
September 21, 2022 - 0

Review Xenoblade Chronicles 3: Salah Satu JRPG Terbaik Sepanjang Masa!

Apa yang sebenarnya ditawarkan oleh Xenoblade Chronicles 3? Mengapa kami…