Warriors Orochi 4 Perlihatkan Aksi Athena dan Zeus
Menggabungkan dua franchise raksasa di satu ruang yang sama, apa yang berhasil dilakukan Koei Tecmo dan Omega Force dengan seri Warriors Orochi memang pantas untuk diacungi jempol. Butuh latar belakang cerita yang jelas, mereka menjadikan dewa-dewi dari Yunani sebagai alasan di balik meleburnya dunia dua game musou yang memang mendasarkan diri pada timeline sejarah yang berbeda. Dengan seri terbaru yang tengah dikemabngkan dan akan meluncur dalam waktu dekat ini, Koei Tecmo akhirnya berbagi trailer gameplay terbaru melibatkan dua dari dewa-dewi tersebut. Mereka adalah Athena dan Zeus.
Seperti yang dijanjikan Omega Force sebelumnya, Warriors Orochi 4 memang tidak mengusung sistem open-world ala Dynasty Warriors 9 yang harus diakui, meamng tidak berhasil memukau di pasaran. Dengan cita rasa Musou klasik, misi Anda adalah bergerak menyelesaikan misi dalam peta pertempuran yang linear, sembari mempertontonkan serangan destruktif yang bisa menghabisi ribuan pasukan dengan mudahnya. Athena terlihat menjadikan sebuah perisai dan pedang cahaya sebagai senjata utama, sementara berhasil melibas musuh-musuhnya dengan sebuah tongkat yang tentu saja, memuat elemen listrik di dalamnya.
Warriors Orochi 4 sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 19 Oktober 2018 mendatang untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Tertarik?